Kontrak di Real Madrid Segera Kedaluwarsa, Luka Modric Pertimbangkan Hijrah ke Arab Saudi

oleh Rizki Hidayat diperbarui 12 Jun 2023, 11:15 WIB
Pemain Real Madrid, Luka Modric (tengah) bercanda dengan rekannya saat melakukan latihan menjelang laga semifinal Liga Champions 2022/2023 melawan Manchester City di Etihad Stadium, Manchester, Selasa (16/05/2023) waktu setempat. (AFP/Oli Scarff)

Bola.com, Madrid - Durasi kerja Luka Modric bersama Real Madrid bakal kedaluwarsa pada 30 Juni 2023. Ketika kontraknya di Madrid berakhir, Modric mempertimbangkan untuk melanjutkan karier ke Arab Saudi.

Saat ini, gelandang Timnas Kroasia tersebut telah berusia 37 tahun ini. Meski begitu, kondisi fisiknya masih terbilang prima.

Advertisement

Luka Modric masih menjadi andalan di lini tengah Los Blancos. Pada musim ini, dia telah bermain sebanyak 52 kali di semua ajang kompetisi dengan sumbangan enam gol dan enam assist.

Sekarang, kontraknya di Real Madrid akan berakhir pada Juni 2023. Luka Modric kabarnya sudah mencapai kesepakatan dengan El Real untuk memperbaharui kontraknya semusim lagi.

 

2 dari 5 halaman

Modric Tak Akan Susul Benzema

Pemain Real Madrid, Karim Benzema (kanan) merayakan kemenangan atas Manchester City bersama rekan dan pelatihnya, Luka Modric (tengah) dan Carlo Ancelotti pada laga leg kedua semifinal Liga Champions 2021/2022 di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, 4 Mei 2022. (AFP/Gabriel Bouys)

Sebelumnya, Real Madrid sudah ditinggal Karim Benzema. Dia pindah ke Arab Saudi untuk memperkuat klub Al Ittihad.

Setelah Benzema, ada kabar Luka Modric akan menyusulnya ke Arab Saudi. Namun kemudian, Modrid disebut ogah bermain di Timur Tengah.

Mantan pemain Tottenham Hotspur itu disebut ingin bertahan di Madrid. Apalagi, dia sebelumnya sudah menyepakati kontrak baru di Santiago Bernabeu.

 

3 dari 5 halaman

Modric Berubah Pikiran

Gelandang Real Madrid, Luka Modric melakukan selebrasi setelah mencetak gol pertama timnya ke gawang Celtic pada pertandingan lanjutan Grup F Liga Champions di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Spanyol, Kamis (3/11/2022). Real Madrid menang telak atas Celtic dengan skor 5-1. (AP Photo/Manu Fernandez)

Namun itu dulu. Sekarang Luka Modric dikabarkan telah berubah pikiran.

Kini Modric disebut tengah mempertimbangkan untuk cabut juga ke Arab Saudi. Laporan ini diklaim oleh COPE.

Laporan itu menyebut Luka Modric menilai pindah ke Arab Saudi adalah opsi yang juga realistis. Media itu pun mengklaim sang playmaker akan menentukan keputusannya dalam beberapa hari ke depan.

 

4 dari 5 halaman

Akibat Kedatangan Jude Bellingham?

Jude Bellingham merupakan pembelian sekaligus investasi yang tepat bagi Borussia Dortmund. Ia memiliki kontribusi yang tinggi dengan catatan penampilan sebanyak 58 kali dan telah menorehkan 6 gol dan 9 assist. Nilai pasar Bellingham saat ini mecapai sekitar 1,2 triliun rupiah. (AFP/Ina Fassbender)

Luka Modric memang pantas saja jika ingin cabut dari Real Madrid. Pada musim panas nanti katanya Madrid akan mendatangkan gelandang baru.

Gelandang itu adalah Jude Bellingham. Gelandang Timnas Inggris tersebut dibeli dengan mahal dari Borussia Dotmund.

Jadi Bellingham tampaknya akan langsung sering dimainkan di pos gelandang tengah oleh Madrid pada musim dingin 2023. Apalagi, dia jauh lebih muda dan bertenaga keimbang Modric.

Sumber: Cope

Disadur dari: Bola.net (Dimas Ardi Prasetya/Published: 12/06/2023)

5 dari 5 halaman

Simak Posisi Akhir Real Madrid pada Musim Lalu:

Berita Terkait