Prediksi Timnas Prancis Vs Yunani di Kualifikasi Euro 2024: Les Bleus Kejar Kesempurnaan

oleh Hery Kurniawan diperbarui 19 Jun 2023, 06:15 WIB
Kualifikasi Euro 2024: Prancis vs Yunani (Bola.com/Erisa Febri)

Bola.com, Jakarta - Timnas Prancis menjalani start dengan sempurna di ajang kualifikasi Euro 2004. Tim asuhann Didier Deschamps itu meraih tiga kemenangan pada tiga laga awal di Grup B.

Tiga kemenangan itu membuat Timnas Prancis duduk nyaman di puncak klasemen Grup B. Tim berjulukan Les Blesu itu memiliki sembilan poin dari tiga laga.

Advertisement

Pada Selasa (20/6/2023) dini hari WIB, Timnas Prancis akan mencoba terus mempertahankan kesempurnaan itu. Pada laga itu, Les Bleus akan menjamu Timnas Yunani di Stade de France.

Kemenangan atas Timnas Yunani akan semakin memperbesar peluang Prancis berlaga di Euro 2024. Sebab, juara Euro 2004 itu tepat berada di bawah mereka dengan koleksi enam poin.

Persaingan di Grup B Kualifikasi Euro 2024 memang menaik. Selain Prancis dan Yunani, ada juga Timnas Belanda yang terus mengintip peluang lolos ke Jerman tahun depan.

2 dari 4 halaman

Belum Puas

Didier Deschamps bakal mendapatkan kontrak baru setelah mampu menjawab tantangan dari Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) karena membantu Timnas Prancis lolos ke semifinal Piala Dunia 2022. (AFP/GABRIEL BOUYS)

Sebelum berlaga melawan Timnas Yunani, Timnas Prancis sebenarnya punya modal yang bagus. Les Bleus menang 3-0 di kandang Timnas Gibraltar pada Sabtu (17/6/2023).

Olivier Giroud, Kylian Mbappe, dan gol bunuh diri dari Aymen Mouelhi menjadi penentu kemenangan Timnas Prancis pada laga itu. Namun sang pelatih, Didier Deschamps tampaknya masih belum puas.

"Tujuannya adalah untuk menang dan melakukan pekerjaan itu, tetapi kami seharusnya mencetak lebih banyak gol bahkan jika kiper lawan membuat penyelamatan yang indah,” kata Deschamps, dilansir dari RMC Sport.

Didier Deschamps pun menyatakan timnya akan melakukan persiapan dengan baik untuk menghadapi Yunani. Ia merasa laga itu cukup krusial bagi Les Bleus.

"Itu akan menjadi laga penting," tegas Deschamps.

3 dari 4 halaman

Aksi Poyet

5 pelatih klub Inggris ini dipecat secara kejam. (Telegraph)

Timnas Yunani tengah berusaha membangun kekuatan. Mereka menunjuk Gustavo Poyet pada akhir 2022 lalu.

Gustavo Poyet adalah pelatih yang punya layat belakang menarik. Ia pernah berpengalaman menukangi beberapa klub di Inggris, Spanyol, dan Prancis.

Tangan dingin Poyet cukup terlihat bersama Timnas Yunani. Mereka mampu meraih dua kemenangan pada Kualifikasi Euro 2024. Sebuah modal yang bagus demi mencapai ambisi lolos ke Jerman tahun depan.

4 dari 4 halaman

Prakiraan Susunan Pemain dan Prediksi Bola.com

Timnas Prancis (4-3-3): Mike Maignan (Kiper), Benjamin Pavard, Jules Kounde, Wesley Fofana, Theo Hernandez (Belakang), Eduardo Camavinga, Aurelien Tchouameni, Antoine Griezmann (Tengah), Ousmane Dembele, Kylian Mbappe, Randal Kolo Muani (Depan).

Pelatih: Didier Deschamps

Timnas Yunani (4-3-3): Odysseas Vlachodimos (Kiper), George Baldock, Konstantinos Mavropanos, Panagiotis Restos, Kostas Tsimikas (Belakang), Anastasios Bakasetas, Dimitros Kourbelis, Manolis Siopsis, Georgios Masouras, Georgios Giakoumakis, Dimitrios Pelkas (Depan).

Pelatih: Gustavo Poyet

Prediksi Bola.com: 55-45

Live: RCTI Plus

Selasa, 20 Juni 2023

Pukul: 01.45 WIB

Berita Terkait