Mengintip Bulan Madu Bek Timnas Argentina di Labuan Bajo: Dinner Romantis, Unggah Foto Estetik

oleh Hery Kurniawan diperbarui 22 Jun 2023, 12:15 WIB
Nicolas Tagliafico memilih berbulan madu di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) setelah menjalani laga melawan Timnas Indonesia pada 19 Juni 2023. (Instagram/tagliafico3)

Bola.com, Jakarta - Timnas Argentina menjalani laga melawan Timnas Indonesia pada 19 Juni 2023. Laga itu diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Sehari setelah berlaga melawan pasukan Shin Tae-yong, skuad Timnas Argentina langsung meninggalkan Indonesia. Mereka terbang dengan pesawan carteran menuju Buenos Aires, ibu kota Argentina.

Advertisement

Rupanya, tak semua pemain Timnas Argentina ikut serta dalam penerbanagan itu. Ada satu pemain yang memilih tinggal lebih lama di Indonesia.

Pemain yang dimaksud adalah Nicolas Tagloafico. Bek sayap itu saat ini masih menikmati masa liburan sekaligus bulan madu bersama pasangannya di Labuan Bajo, Busa Tenggara Timur (NTT).

Pemain yang saat ini masih tercatat sebagai bagian dari Olympiqe Lyon itu membagikan beberapa momen bulan madunya di Labuan Bajo melalui Instagram.

2 dari 3 halaman

Hanya Awalan?

Pemain Argentina, Nicolas Tagliafico memilih berlibur di Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur. (Foto: Insstagram Tagliafico3)

Nicolas Tagliafico membagikan momen liburan dan bulan madu di Labuan Bajo. Tampak ia bersama pasangannya sedang berfoto di atas bukit Pulau Padar dengan pemandangan yang indah.

Namun, Tagliafico memberikan kode menarik. Sepertinya, ia akan mengunjungi tempat lain di Indonesia dalam waktu dekat.

"Sekarang iya, kami memulai liburan kami di Indonesia," tulis Tagliafico pada beberapa foto yang ia unggah di akun Instagram tagaliafico3, Kamis (22/6/2023) pagi WIB.

3 dari 3 halaman

Hanya di Bench

Pemain Kroasia, Mario Pasalic (kanan) berebut bola dengan pemain Argentina, Nicolas Tagliafico saat laga semifinal Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Lusail Stadium, Qatar, Selasa (13/12/2022) waktu setempat. (AP Photo/Frank Augstein)

Pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni melakukan beberapa perubahan dalam susunan pemain ketika melawan Timnas Indonesia. Tak bisa dipungkiri, Scaloni melakukan rotasi pada laga itu.

Nicolas Tagliafico yang biasanya kerap menjadi pemain inti pun hanya menjadi cadangan pada laga itu. Bahkan, eks pemain Ajax Amsterdam itu tak diberikan semenit pun kesempatan bermain saat jumpa Indonesia.

Nicolas Tagliafico kini sudah berusia 30 tahun. Pemain yang bisa bermain di beberapa posisi berbeda ini sudah punya torehan 49 caps bersama La Albiceleste.