Foto: Sebaran Gol Rasmus Hojlund, Striker Denmark Top Skor Sementara Kualifikasi Euro 2024 yang Jadi Target Utama MU di Liga Inggris

oleh Hendriyan diperbarui 22 Jun 2023, 10:18 WIB
Manchester United yang tengah membutuhkan sosok striker haus gol untuk mengarungi Liga Inggris musim 2023/2024 tampaknya telah menjatuhkan pilihan kepada penyerang asal Denmark, Rasmus Hojlund yang kini bermain bersama Atalanta di Liga Italia. Ketajaman pemain berusia 20 tahun ini dibuktikan dengan menjadi top skor sementara di ajang Kualifikasi Euro 2024 bersama Romelu Lukaku (Belgia) dengan torehan 6 gol. Tampil dalam 4 laga, Rasmus Hojlund hanya absen mencetak gol saat jumpa Irlandia Utara. Berikut ini aksi-aksinya saat membobol gawang lawan di Kualifikasi Euro 2024. (AFP/Jure Makovec)
Striker Timnas Denmark, Rasmus Hojlund mencetak gol ke gawang Finlandia pada laga Grup H Kualifikasi Euro 2024 di Copenhagen, Denmark (23/3/2023). Saat menghadapi Finlandia pada matchday pertama, Rasmus Hojlund menyumbang hattrick dalam kemenangan Denmark 3-1. Gol-gol dicetak pada menit ke-21, 82 dan 90+3. (AFP/Ritzau Scanpix/Liselotte Sabroe)
Selebrasi striker Denmark, Rasmus Hojlund setelah mencetak gol ke gawang Kazakhstan pada laga Grup H Kualifikasi Euro 2024 di Astana, Kazakhstan (26/3/2023). Saat menghadapi Kazakhstan pada matchday kedua, Rasmus Hojlund menyumbang dua gol meski akhirnya Denmark kalah 2-3 di akhir laga. Gol-gol dicetak pada menit ke-21 dan 35. (AFP/Ritzau Scanpix/Bo Amstrup)
Selebrasi striker Denmark, Rasmus Hojlund setelah mencetak gol ke gawang Slovenia pada laga Grup H Kualifikasi Euro 2024 di Stozice Stadium, Ljubljana, Slovenia (19/6/2023). Saat menghadapi Slovenia pada matchday keempat, Rasmus Hojlund menyumbang satu gol dalam laga ynag berakhir imbang 1-1. Gol dicetak pada menit ke-42. (AFP/Jure Makovec)
Selebrasi striker Atalanta, Rasmus Hojlund setelah menjebol gawang Monza pada laga Liga Italia 2022/2023 di U-Power Stadium, Monza (5/9/2022). Bersama Atalanta yang diperkuatnya sejak awal musim 2022/2023, Rasmus Hojlund total menyumbang 9 gol dan 4 assist dari 32 laga di Liga Italia. (AFP/Miguel Medina)

Berita Terkait