Bola.com, Bekasi - Ratchaburi FC tak terbebani statistik buruk menghadapi Persija Jakarta jelang laga uji coba yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Minggu (25/6/2023) malam WIB. Pelatih Carlos Pena, menegaskan tim yang dimiliki saat ini lebih bagus.
Laga uji coba internasional ini menjadi pertemuan kedua sepanjang sejarah buat Persija Jakarta dan Ratchaburi FC. Pada 2018, keduanya pernah bertemu pada turnamen pramusim di Malaysia.
Ketika itu, Persija Jakarta sukses mengalahkan Ratchaburi FC dengan skor 3-1. Pelatih Carlos Pena menyebut, saat itu dia belum menukangi klub Thailand tersebut sehingga memastikan laga nanti bakal berbeda.
"Untuk pertemuan sebelumnya, saya belum ada sehingga tak tahu. Akan tetapi, saya sampaikan sekarang kami punya tim yang sangat bagus. Jadi, mereka sudah menyiapkan semuanya," kata Carlos Pena dalam konferensi pers di Bekasi, Sabtu (24/6/2023).
Tak Main-main
Pelatih Carlos Pena mengaku Ratchaburi FC tak main-main dalam laga melawan Persija Jakarta. Pihaknya sudah menggelar persiapan selama dua pekan dan siap unjuk kemampuan dalam laga nanti.
"Untuk pertandingan nanti mereka akan bertanding secara penuh dan siap memberikan pertandingan yang sangat bagus untuk kedua tim," ucap Carlos Pena.
"Laga ini penting untuk ke depannya. Laga ini juga menjadi tantangan yang bagus untuk kami karena merupakan pertandingan persahabatan. Tim butuh untuk membangun indentitas tim," tegas Carlos Pena.
21 Pemain
Ratchaburi FC memboyong 21 pemain untuk laga melawan Persija Jakarta. Dalam daftar nama yang dibawah, tak ada nama Jonathan Khemdee yang sempat bikin kontroversi pada SEA Games 2023.
Namun, Ratchaburi FC tetap bakal menyulitkan Persija. Susunan pemain yang dibawa merupakan sosok terbaik milik klub Thailand itu.
Selain itu, Ratchaburi FC juga memboyong enam pemain asing yang dimiliki. Mereka adalah Hein Phyo Win (Myanmar), Park Jun-heong (Korea Selatan), Mehdi Terki (Aljazair), Alvin Mateus Fortes (Cape Verde), Jesse Thomas Curran (Filipina), dan Faiq Jefri Bolkiah (Brunei Darussalam).
Misi Khusus
Sementara itu, Persija Jakarta punya misi khusus pada laga uji coba melawan Ratchaburi FC. Wakil Presiden Persija, Ganesha Putra menyebut laga melawan Ratchaburi FC sebagai persiapan menuju Liga 1 2023/2024.
"Ini sebagai simulasi pertandingan yang bagus untuk ke depannya. Ini menjadi persiapan Persija untuk liga nanti pada awal Juli," ucap Ganesha Putra.
Laga uji coba melawan Ratchaburi FC menjadi yang kelima dilakoni Persija Jakarta jelang Liga 1 2023/2024. Sebelumnya, klub ibu kota pernah menghadapi Persipu FC, UMJ, Persebaya Surabaya, dan RANS Nusantara FC.