Profil Klub Liga 1 2023 / 2024, Persikabo: Siap Buat Kejutan Bersama Aidil Sharin

oleh Nandang Permana diperbarui 26 Jun 2023, 06:45 WIB
Liga 1 - Ilustrasi Logo Tira Persikabo BRI Liga 1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Persikabo 1973 kontestan Liga 1 2023/2024 terus melakukan persiapan dengan fokus 100 persen.

Setiap hari, pelatih kepala Aidil Sharin Sahak menggenjot anak asuhnya dari mulai materi latihan fisik hingga strategi.

Advertisement

Pada musim lalu, tim berjuluk Laskar Padjajaran ini sempat stabil di 10 besar. Saat itu, tim yang bermarkas di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor selama beberapa pekan selalu berada di peringkat tujuh.

Sayangnya, saat kompetisi beralih ke sistem bubble atau terpusat di Yogyakarta, prestasi Laskar Padjajaran yang saat itu ditukangi Djadjang Nurdjaman mengalami penurunan prestasi setelah dari enam laga tidak meraih kemenangan.

Karena itu pula, pelatih yang karib disapa Kang Djanur itu harus berpisah dengan Manahati Lestusen dan kawan-kawan.

Persikabo pun lantas menunjuk pelatih asal Singapura, Aidil Sharin Sahak. Dan dari pergantian pelatih itu, Persikabo harus puas finish di urutan ke-14 klasemen terakhir dengan raihan 41 poin.

 

2 dari 6 halaman

Rekrutan Pemain

Pemain asing Persikabo 1973 asal Jepang, Kaishu Yamazaki. (Bola.com/Nandang Permana)

Prestasi tertinggi Persikabo 1973 berada di tangan coach Rahmad Darmawan musim 2019. Kala itu tim tidak pernah terkalahkan dari 13 laga.

Untuk musim 2023/2024 Persikabo 1973 terlihat lebih serius dalam mendatangkan para pemain. Langkah awal tim mempertahankan beberapa pemain pilar musim lalu. 

Nama-nama yang dipertahankan adalah Syahrul Trisna Fadhilah, M.Dicky Indrayana, Andy Setyo Nugroho, Dimas Drajad, Manahati Lestusen, Komarudin, Lucky Oktavianto, Didik Wahyu hingga Alfin Tuasalamony yang masuk putaran kedua musim lalu.

Ditambah Persikabo 1973 berhasil mendatangkan beberapa pemain muda Frengky Missa, Miftah Anwar Sani serta beberapa pemain lainnya seperti Reza Irfana yang musim lalu bermain di PSIS.

Dibarisan pemain asing, Aidil Sharin Sahak mendatangkan Nikola Kovacevic (Serbia), Kaishu Yamazaki (Jepang), Josse Parela (Portugal), Kainoa Bailey (Filipina) dan terakhir Pedro Santos (Brasil).

 

 

 

 

3 dari 6 halaman

Pemain Bintang: Dimas Drajad

Pemain Persikabo 1973, Dimas Drajad menguasai bola dalam laga pekan ke-6 BRI Liga 1 2022/2023 antara Persikabo 1973 melawan Bhayangkara FC di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (23/8/2022) malam WIB. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Jika disinggung tentang pemain bintang Persikabo 1973, tentu saja akan menunjuk Dimas Drajad yang juga merupakan bintang di Timnas Indonesia.

Pemain yang menempati posisi penyerang itu sukses memberikan kontribusi cemerlang di dua musim terakhir dengan torehan tujuh gol musim 2022/2023 yang dicetaknya dari 20 laga yang telah dilakoni.

Musim lalu Dimas Drajad tidak bisa tampil penuh karena mengalami cedera beberapa pekan yang membuatnya juga gagal gabung ke Timnas Indonesia.

Namun, pada musim 2021/2022 dia berhasil membuat 11 gol dari 31 laga. Musim lalu Dimas mempunyai menit bermain 1.549 dari 20 pertandingan serta menyumbang lima assist dan 10 umpan kunci.

Dengan perkembangan yang luar biasa tersebut, sangat wajar jika pemain kelahiran Gresik itu mendapatkan kontrak panjang yakni empat musim.

 

4 dari 6 halaman

Pelatih: Aidil Sharin Bukan Pelatih Kemarin Sore

Pelatih Persikabo 1973, Aidil Sharin Sahak. (Bola.com/Nandang Permana)

Dari segi pelatih, Aidil Sharin Sahak bukanlah pelatih kemarin sore. Pelatih asal Singapura itu mempunyai pengalaman yang banyak menukangi tim-tim di Singapura serta Malaysia.

Pada medio tahun 2000 an Aidil Sharin Sahak memulai karirnya sebagai pemain sepak bola bersama Tiong Bahru dan kemudian pindah ke Home United.

Setelah itu, Aidil Sharin Sahak pindah ke klub Tanjung Pagar sebelum akhirnya memutuskan memperkuat Tampines Rovers pada tahun 2001 dan kemudian bergabung kembali ke Home United.

Tahun 2007 Aidil bergabung dengan Armed Forces FC dan mengakhiri karir sebagai pemain pada tahun 2008.

Pada tahun 2012 Aidil menjadi asisten pelatih di klub Home United dan setelah empat tahun tepatnya pada tahun 2016 Aidil Sarin Sahak ditunjuk sebagai pelatih kepala di tim yang sama.

Bersama Home United, pelatih yang sudah mempunyai dua anak ini mampu menembus final Piala AFC Zona Asean.

Selama bertahan di Home United setidaknya Aidil sudah mengarungi 91 pertandingan dengan catatan 50 kali kemenangan, 17 kali imbang dan 24 kali kalah.

Setelah di Home United, Aidil Sharin hijrah ke negeri Jiran Malaysia dengan melatih Kedah FA dan sukses menjuarai Malaysia FA Cup 2019 serta lolos ke play off Liga Champions Asia pada tahun 2020.

 

5 dari 6 halaman

Kegagalan Musim Lalu Bisa Dimaklumi

Bersama Persikabo 1972 musim lalu, Aidil Sharin Sahak mempersembahkan lima kali kemenangan, tiga kali imbang dan sembilan kali kekalahan.

Namun, hasil itu masih bisa dimaklumi mengingat Aidil Sharin Sahak tidak bisa mendampingi tim di tiga laga awalnya karena persoalan administrasi.

Musim 2023/24 skuad Persikabo 1973 dipastikan mendekati sempurna. Para pemain asing sudah lama bergabung kecuali Pedro Santos yang baru bergabung beberapa hari.

Untuk laga pekan ke empat di putaran nanti, Persikabo 1973 kemungkinan besar akan hijrah ke Stadion Wibawa Mukti karena home base mereka Stadion Pakansari masuk tahapan perawatan rumput yang diperkirakan memakan waktu empat bulan.

Namun, dari segi geografis, stadion Wibawa Mukti tidaklah jauh dari Bogor sehingga suporter mereka yakni Ultras Persikabo Curva Sud (UPCS), Kabomania, Militan73 dan yag lainnya masih bisa mendukung langsung ke stadion.

 

6 dari 6 halaman

Skuad

  • Kiper: Syahrul Trisna Fadhilah, Muhammad Dicky Indrayana, Husna Malik, Muhammad Ajay.
  • Belakang: Nikola Kovacevic (Serbia), Andy Setyo, Alfin Tuasalamony, Didik Wahyu, Miftah Anwar Sani, Lucky Oktavianto, Kemaludin, Syahrul Lasinari, Kainoa Bailey (Filipina), F.Ihsan.
  • Tengah: Manahati Lestusen, Kaishu Yamazaki, Guntur Triaji, Munadi, Reza Irfana, Shofa S, Jovani, Frengky Missa, Samsul, Roni Sugeng, Iman Faturahman.
  • Depan: Muhammad Dimas Drajad, Pedro Santos, Josse Parela, Komarudin, Rizky Hidayat.

Berita Terkait