Bola.com, Solo - Penyerang Timnas Indonesia U-22, Ramadhan Sananta, siap mengamankan posisi utama di lini serang Persis Solo di Liga 1 2023/2024. Sananta menyadari persaingan akan cukup ketat karena adanya dua striker asing yang dimiliki Persis.
Sejak bergabung dengan Persis Solo, Ramadhan Sananta memang sudah membuktikan ketajamannya di depan gawang tim lawan. Terbaru, dia mencetak satu gol dalam laga uji coba melawan Persebaya Surabaya.
Gol yang tercipta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/6/2023), itu makin memperlihatkan kapasitasnya sebagai juru gedor andalan Laskar Sambernyawa. Selama masa pramusim ini, ia rajin mencatatkan namanya di papan skor.
Pada dua laga uji coba sebelumnya, saat berjumpa Barito Putera dan Jeonbuk Hyundai Motors B, Ramadhan Sananta juga menyumbang dua gol yang semua lahir lewat tandukan kepala.
Siap Bersaing dengan Striker Asing
Upaya Ramadhan Sananta untuk mengamankan satu tempat reguler di lini serang memang cukup menantang. Sebab, pemain jebolan PPLP Kepulauan Riau ini harus bersaing dengan dua striker asing.
Pasa musim depan, Laskar Sambernyawa memang diperkuat dua striker asal Spanyol, Fernando Rodriguez dan David Gonzalez. Sananta pun siap bekerja keras untuk menjawab ekspektasi besar yang dibebankan kepadanya.
“Saya harus bekerja keras karena saya masih berusia muda. Ke depannya saya juga akan menghadapi banyak tuntutan,” kata Ramadhan Sananta setelah laga melawan Persebaya, Sabtu (24/6/2023).
“Apalagi, sebagai seorang penyerang, saya juga akan menghadapi persaingan dengan para pemain asing Persis Solo di lini depan,” imbuhnya.
Siap Menggebrak Liga 1
Terlepas dari berbagai tantangan yang akan dihadapinya, Ramadhan Sananta pun sudah siap memberikan kemampuan terbaiknya untuk Persis Solo di kompetisi Liga 1 2023/2024.
Striker kelahiran 27 November 2002 ini bertekad untuk menjadi pemain yang bisa diandalkan Leonardo Medina sebagai penjebol gawang lawan.
“Step by step, saya akan menunjukkan yang terbaik dalam pertandingan. Ya, kita lihat saja ke depannya nanti. Terpenting, saya akan fokus untuk menghadapi Liga 1,” ujar striker Timnas Indonesia ini.
Melampaui Capaian Musim Lalu
Ramadhan Sananta memang harus menghadapi standar yang tinggi di Liga 1 musim depan. Dia punya catatan yang apik bersama PSM Makassar yang sukses meraih trofi Liga 1 2023/2024.
Musim lalu, top scorer SEA Games 2023 ini berhasil menyumbangkan 11 gol dan dua assist dari 24 penampilan. Jumlah ini membawanya jadi sosok penyerang lokal paling produktif di kompetisi kasta tertinggi.