Foto: Menanti Laga Terakhir Andres Iniesta di J League, Akankah Berikan Kado Manis untuk Vissel Kobe?

oleh Bagaskara Lazuardi diperbarui 29 Jun 2023, 10:58 WIB
Andres Iniesta akan menjalani laga terakhirnya di J1 League saat Vissel Kobe menghadapi Hokkaido Consadole Sapporo, Sabtu (1/7/2023) pukul 17.00 WIB di Noevir Stadium Kobe. (Dok. J League)
Iniesta bergabung dengan Vissel Kobe pada musim panas 2018. Ia menjadi sosok penting atas kebangkitan timnya dengan berhasil mempersembahkan juara Piala Kaisar pada 2019. Raihan tersebut menjadi gelar major pertama klub sejak berdiri 57 tahun lalu pada 1966. Kemenangan ini juga membawa mereka lolos ke gelaran Liga Champions Asia untuk kali pertama sepanjang sejarah. (Dok. J League)
Iniesta tercatat telah bermain sebanyak 133 kali untuk Vissel Kobe di semua ajang. Ia berhasil mencetak 26 gol dan 25 assist. Namun, hal paling utama adalah kedatangan sang pemain yang membuat banyak mata mulai melirik J1 League dan memberikan inspirasi besar bagi generasi muda dan tua di Negeri Sakura. (AFP/Yuichi Yamazaki)
Kini, laga melawan Hokkaido Consadole Sapporo akan jadi salam perpisahan dari Iniesta untuk Meiji Yasuda J1 League. Vissel lebih mendominasi dalam pertemuan kedua tim, selalu menang dalam tujuh pertemuan terakhir! Consadole terakhir kali bisa menang lawan Vissel empat tahun lalu, menang 3-2 pada 31 Agustus 2019. (Dok. J League)
Artinya, tambahan tiga poin dari laga ini bisa memuluskan langkah tim asuhan Takayuki Yoshida untuk bisa merebut puncak klasemen dan mengincar gelar J1 League pertama mereka sepanjang sejarah. (AFP/Yuichi Yamazaki)
Pertarungan Vissel Kobe kontra Hokkaido Consadole Sapporo akan disiarkan langsung secara gratis di channel YouTube J.League International pada Sabtu (1/7/2023) mulai pukul 17.00 WIB, jangan sampai terlewat! (Dok. J League)

Berita Terkait