Liga Inggris: Akhirnya Here We Go! Mason Mount Gabung MU, Kontrak sampai 2028

oleh Hendry Wibowo diperbarui 30 Jun 2023, 00:05 WIB
Pemain Chelsea, Mason Mount. (AP Photo/Rui Vieira)

Bola.com, Jakarta - Akhirnya here we go. Ya setelah sempat ramai diperbincangkan beberapa pekan terakhir, Manchester United (MU) diberitakan telah mendapatkan gelandang Chelsea, Mason Mount

Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano telah membuat kabar kesepakatan transfer antara Chelsea dengan MU soal Mason Mount pada hari Kamis (29/06/2023). 

Advertisement

Menurut Fabrizio Romano, MU membayar 55 juta paun plus tambahan 5 juta untuk mendapatkan Mason Mount.

"Mason Mount akan segera melakukan tes medis. Kontrak sampai Juni 2028, kontrak lima tahun," tulis Romano.

 

 

2 dari 4 halaman

Prioritas

Mason Mount. Gelandang serang Inggris berusia 23 tahun yang memperkuat Chelsea sejak awal musim 2019/2020 usai dipromosikan dari tim U-23 ini menjadi pemain muda tertajam di Liga Inggris musim 2021/2022 bersama Bukayo Saka. Ia yang terpilih menjadi pemain terbaik Chelsea musim 2021/2022 ini mampu mencetak 11 gol dan 10 assist dari 32 laga selama musim 2021/2022 sekaligus menjadi top skor klub mengalahkan Romelu Lukaku dan Kai Havertz yang masing-masing mencetak 8 gol di Liga Inggris. (AP/Glyn Kirk)

Fabrizio turut memberikan, MU tidak pernah mengakhiri pengejaran transfer Mason Mount. Karena pemain asal Inggris itu merupakan prioritas Setan Merah. 

Sosok Erik Ten Hag memang mengagumi permainan Mason Mount. Sempat ada isu Bayern Munchen siap membajak pemain berusia 24 tahun itu. 

Tapi Fabrizio menyebut Bayern Munchen sebenarnya tidak pernah melakukan pendekatan untuk mendapatkan Mason Mount

3 dari 4 halaman

Kesal

Sebelumnya diberitakan, Mason Mount, mulai kesal dengan situasi yang dihadapinya pada bursa transfer musim panas 2023.

Mason Mount dikabarkan melempar ancaman kepada Chelsea jika terus mempersulit transfer ke Manchester United (MU).

Ini sebuah indikator sang pemain memang sudah ingin meninggalkan Chelsea dan menjadikan MU sebagai destinasi karier berikutnya. 

Sumber: Fabrizio Romano 

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan Musim Lalu

Berita Terkait