Bursa Transfer Eropa: Bukan ke Inter Milan, Cesar Azpilicueta Pulkam dan Gabung Atletico Madrid

oleh Aryo Atmaja diperbarui 01 Jul 2023, 12:15 WIB
Cesar Azpilicueta. Bek kanan Spanyol berusia 33 tahun yang sejak awal musim 2012/2013 membela Chelsea ini menjadi bek aktif dengan jumlah assist terbanyak ketiga di Liga Inggris hingga saat ini. Ia total mengoleksi 41 assist hanya bersama Chelsea, satu-satunya klub yang dibelanya di Liga Inggris. (AFP/Glyn Kirk)

Bola.com, Jakarta - Inter Milan gagal mendapatkan pemain incarannya, yaitu Cesar Azpilicueta pada bursa transfer musim panas 2023/2024. Sang pemain justru akan kembali ke kampung halamannya, Spanyol.

Cesar Azpilicueta meninggalkan Chelsea seiring kontraknya berakhir. Lantas ia dikaitkan dengan pintu masuk Inter Milan.

Advertisement

Namun bukannya merapat ke Stadion Guiseppe Meazza, bek kanan itu malah bergabung dengan Atletico Madrid. Ia bakal mengisi posisi bek kanan Atletico Madrid yang kerap kali diisi Nahuel Molina.

“Atletico Madrid menjadi destinasi favorit kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta di bursa transfer musim panas 2023 ini,” tulis bocoran juru transfer Eropa, Fabrizio Romano di akun Instagram pribadinya.

2 dari 4 halaman

Ditelikung

Cesar Azpilicueta. Bek kanan Spanyol berusia 32 tahun ini telah 10 musim memperkuat Chelsea sejak didatangkan dari Marseille pada awal musim 2012/2013. Total telah tampil 455 kali di semua ajang dengan torehan 14 gol dan 56 assist. (AFP/Glyn Kirk)

Menurut Romano, Cesar Azpilicueta sedianya mau bergabung dengan Inter Milan. Tapi secara mendadak, Atletico Madrid menyalip di tikungan.

“Azpilicueta ingin hengkang dari Chelsea, mengingat dirinya ingin mendapatkan tantangan baru usai bertahun-tahun di Liga Inggris.”

“Secara verbal, Inter Milan sebenarnya sudah sepakat dengan Azpilicueta, tetapi Atletico Madrid tiba-tiba masuk dalam perburuan,” imbuh Romano.

3 dari 4 halaman

Pesan Perpisahan

Penjaga gawang Chelsea Kepa Arrizabalaga (kiri) berbicara dengan pemain Chelsea Cesar Azpilicueta (tengah) dan Kalidou Koulibaly saat melawan Brentford pada pertandingan sepak bola Liga Inggris di Stadion Gtech Community, London, Inggris, 19 Oktober 2022. Pertandingan berakhir imbang 0-0. (AP Photo/Alastair Grant)

Belum lama ini, Cesar Azpilicueta juga menyampaikan salam perpisahan dengan publik Chelsea. Ia berterima kasih atas kerja sama yang sudah dijalin bertahun-tahun.

“Ini adalah hari yang sangat emosional, dan saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua orang di Stamford Bridge karena telah menunjukkan kepada saya dukungan dan cinta tanpa syarat, yang selalu saya rasakan,” kata Azpilicueta seperti dikutip dari BBC.

“Sekarang saatnya mengisi ulang baterai dan bekerja menuju masa depan, masa depan yang saya yakini akan cerah kembali,”

Sumber: Fabrizio Romano, BBC

4 dari 4 halaman

Tengok Posisi Inter Milan di Serie A Musim Lalu