Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi sudah meninggalkan sepak bola Eropa. Ronaldo lebih dulu cabut sejak akhir tahun 2022.
Cristiano Ronaldo menyudahi kerja sama dengan Manchester United (MU) untuk kemudian bergabung dengan klub Arab Saudi, Al-Nassr.
Sementara Lionel Messi mengakhiri kiprahnya di Eropa setelah kontraknya dengan PSG habis akhir musim 2022/2023. Sang superstar Argentina kini sedang menuju klub Amerika Serikat, Inter Miami.
Selain ditinggal duo GOAT tersebut, sejumlah pesepak bola Eropa juga mengalami penurunan performa yang berpengaruh pada harganya di pasaran.
Faktor usia, cedera, sampai kesulitan mengembalikan bentuk permainan terbaik, menjadi alasan beberapa pemain yang mengalami penurunan harga, bahkan cukup signifikan.
Berikut ini 10 pemain yang harganya turun drastis selama satu tahun terakhir.
1. Sadio Mane
Nama Sadio Mane sebenarnya merupakan satu di antara permata Liverpool asuhan Jurgen Klopp dalam beberapa musim. Tapi ia memutuskan hijrah ke Bayern Munchen musim panas lalu dengan kesepakatan 27,5 juta pounds.
Bintang Timnas Senegal digadang-gadang sebagai pengganti Robert Lewandowski. Namun ia gagal memenuhi ekspektasi. Mane dihantam cedera sebelum Piala Dunia 2022 di Qatar, membuatnya absen untuk Senegal.
Kemudian di Bayern Munchen, Mane terlibat perkelahian dengan rekan setim, Leroy Sane. Oleh Transfermarkt, saat ini nilai transfer barunya sebesar 21,5 juta pounds merupakan penurunan besar sebesar 39 persen dari nilai sebelumnya sebesar 60,5 juta pounds.
2. Wilfred Ndidi
Wilfred Ndidi menjadi gelandang bertahan terbaik di Liga Inggris pada musim 2021/2022 bersama Leicester City. Harganya pun pernah mencapai di titik 41,5 juta pounds dan banyak tim memburunya.
Tapi tidak di musim lalu, performanya tidak stabil, membuat Leicester terdegradasi ke Divisi Championship. Alhasil pemain berusia 26 tahun itu kini punya harga di pasaran senilai 21,5 juta pounds.
3. Paul Pogba
Siapa tidak kenal Paul Pogba? Ia pernah dilabeli sebagai pemain termahal di dunia ketika dia pindah dari Juventus ke Manchester United seharga 89 juta pounds pada tahun 2016.
Tapi pemain Prancis itu tidak mencerminkan sebagai pemain berkelas dunia dengan harga sebesar itu saat di MU. Akhirnya ia kembali ke Juventus musim lalu dengan gratis.
Lagi-lagi Pogba dihantam cedera parah di lututnya, yang membuatnya hanya bermain 10 kali untuk Bianconeri musim lalu. Harga Pogba sekarang ada dikisaran 13 juta pounds.
Padahal nilainya tahun lalu adalah 41 juta pounds, yang berarti ada penurunan 69 persen.
4. Jadon Sancho
Jadon Sancho digaet Manchester United dua tahun lalu dari Borussia Dortmund, atau pada musim 2021/2022. Awalnya ia diharapkan menjadi pemain sayap andalan tim Setan Merah dengan mahar mencapai 73 juta pounds.
Tapi nyatanya, ia gagal bersinar. Bahkan di era Erik ten Hag, MU lebih mempercayakan posisi sayap kanan kepada Antony. Rumor kuat musim panas ini, Sancho bisa meninggalkan Old Trafford.
Sementara nilainya turun menjadi 39 juta pounds dari nilai sebelumnya mencapai 65 juta pounds musim panas lalu.
5. Romelu Lakaku
Masa depan Romelu Lukaku terombang-ambing di Chelsea pada musim panas tahun lalu, ketika saat kembali dari masa peminjamannya dari Inter Milan.
Akhirnya ia dipinjamkan lagi ke Nerazzurri. Lukaku sebenarnya mampu memperbaiki performanya, meski nasib apes masih menghantuinya.
Lukaku sedang diincar klub Arab Saudi. Soal harganya di pasaran, pemain Timnas Belgia itu sekarang ada di kisaran 34 juta pounds, dari nilai 60 juta pounds.
6. Youri Tielemans
Gelandang Timnas Belgia, Youri Tielemans baru saja menyelesaikan transfer gratis dari Leicester City ke Aston Villa akhir pekan ini. Ia pergi dari The Foxes yang terjun degradasi.
Selain gratis, sebenarnya nilai pasar Tielemans ada di angka 21,5 juta pounds dari 47,5 juta pounds tahun lalu. Atau mengalami penurunan sebesar 35 persen.
7. Mohamed Salah
Musim 2022/2023, tidak bersahabat dengan Mohamed Salah. Ia hanya mencetak 19 gol dan 12 assist dalam 38 pertandingan Liga Inggris, dan sebenarnya tidaklah buruk.
Namun, mengingat dia sekarang berusia 31 tahun, nilainya semakin menurun. Transfermarkt memberinya nilai baru sebesar 36 juta pounds, turun dari 64,5 juta pounds di musim panas lalu.
8. Son Heung-min
Musim 2022/2023, menjadi yang terburuk bagi Son Heung-min sejak berkostum Tottenham Hotspur. Sering diganggu cedera membuatnya tampil angin-anginan.
Musim lalu, eks pemain Bayer Leverkusen itu membukukan sepuluh gol dan enam assist. Pemain berusia 30 tahun sekarang nilainya turun dari 64,5 juta pounds menjadi 43 juta pounds.
9. Andrew Robertson
Andrew Robertson pernah punya label bek sayap kiri terbaik dunia, didukung dengan kecepatannya di atas rata-rata. Ia menjelma sebagai pemain sayap hebat di bawah polesan Jurgen Klopp.
Tapi tidak dengan kiprah Liverpool musim lalu yang angin-anginan. Liverpool bahkan harus terlempar dari posisi empat besar klasemen akhir Premier League.
Harga pemain Skotlandia itu mengalami penurunan dari 49 juta pounds menjadi 34 juta pounds.
10. Federico Chiesa
Bintang Juventus dan Timnas Italia, Federico Chiesa telah berjuang keras untuk kembali dari cedera lutut. Ia absen panjang, dan kini sudah kembali bermain.
Menjelang berakhirnya musim lalu hingga saat ini, Chiesa terus berjuang untuk kembali bugar dan menemukan sentuhan magisnya.
Federico Chiesa dikaitkan dengan pintu keluar Juventus di musim panas 2023/2024 ini. Adapun nilainya sekarang beriksar di angka 34 juta pounds, dari 55,5 juta pounds. Atau mengalami penurunan sebesar 39 persen.
Sumber: The Sun
Baca Juga
10 Bintang Sepak Bola yang Tinggal Kedip untuk Beli Mobil Mewah: Lionel Messi Kerja 27 Jam, Garasinya Setengah Triliun!
Laporan dari Portugal: Makan Siang di Taverna Dos Trovadores, Dibuat Salfok dengan Syal Cristiano Ronaldo
Fenerbahce dan Mourinho Merespons Kabar Perekrutan Cristiano Ronaldo: Itu Rumor Konyol!