Liga Italia: Inter Milan Resmi Rekrut Davide Frattesi, Digaji Rp46 Miliar Per Musim

oleh Aryo Atmaja diperbarui 07 Jul 2023, 06:02 WIB
Pemain Sassuolo, Davide Frattesi (kanan) melakukan selebrasi bersama rekannya setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang Inter Milan pada laga lanjutan Liga Italia 2022/2023 di Giuseppe-Meazza, Milan, 13 Mei 2023. Frattesi tercatat telah memainkan 37 pertandingan di semua kompetisi dengan mencetak tujuh gol bersama Sassuolo pada musim ini. Performa apiknya membuat klub-klub besar termasuk AC Milan tertarik untuk memboyongnya. (AFP/Gabriel Bouys)

Bola.com, Jakarta - Raksasa Italia, Inter Milan akhirnya menyelesaikan perekrutan Davide Frattesi dari Sassuolo pada jendela transfer musim panas 2023/2024.

Inter Milan resmi merekrut pemain berusia 23 tahun itu dan diumumkan ke publik, Jumat (7/7/2023) dini hari WIB.

Advertisement

Tim berjulukan Nerazzurri mendatangkan Davide Frattesi dengan kesepakatan pinjaman selama 12 bulan dengan opsi pembelian permanen pada Februari 2024. Kontraknya akan berjalan selama lima tahun hingga musim panas 2028.

Menurut Calciomercato via Football Italia, Frattesi akan mendapatkan gaji tahunan sekitar 2,8 juta euro atau sekitar Rp46 miliar selama dia tinggal di San Siro.

2 dari 4 halaman

Pemain Berbakat

Davide Frattesi, yang muncul dari akademi Lazio dan Roma, bergabung dengan Sassuolo pada 2017. Kemudian ia tiga kali dipinjamkan ke tim Serie B, bersama Ascoli, Empoli, dan Monza.

Sejak saat itu, ia mencatatkan 72 penampilan di kasta teratas untuk Sassuolo, termasuk 26 penampilan selama musim 2022/2023, di mana ia mencetak tujuh gol di Serie A.

3 dari 4 halaman

Rekrutan Keempat

Gelandang Hellas Verona Miguel Veloso berebut bola dengan gelandang Sassuolo Davide Frattesi pada pekan ke-11 Liga Italia di MAPEI Stadium - Città del Tricolore, Selasa (25/10/2022). Sassuolo meraih poin penuh saat menjamu Hellas Verona. (Michele Nucci/LaPresse via AP)

Davude Frattesi menjadi akuisisi musim panas keempat Inter, menyusul kedatangan permanen Francesco Acerbi dan Kristjan Asslani dan penandatanganan gratis pemain internasional Prancis Marcus Thuram.

Sementara Inter sudah melepas Edin Dzeko ke Fenerbahce dan Marcelo Brozovic ke Al-Nassr.

Sumber: Football Italia

4 dari 4 halaman

Yuk Tengok Peringkat Inter Milan Musim Lalu

Berita Terkait