Bola.com, Jakarta - Kylian Mbappe tahu betul dirinya punya harga tinggi. Itulah mengapa, penyerang berusia 24 tahun itu masih saja mempermainkan perasaan banyak pihak termasuk Real Madrid.
Los Blancos santer diberitakan sangat menginginkan servis Pemain Muda Terbaik Piala Dunia 2018 itu. Bahkan, klub raksasa Spanyol itu sudah mengintai pemain Timnas Prancis tersebut sejak lama.
Pada 2021 misalnya, manajemen Real Madrid pernah menyodorkan proposal penawaran dengan harga menggiurkan sebesar 200 juta euro. Namun, Paris Saint-Germain bergeming.
Meski gagal, El Real tak patah semangat. Via jendela transfer musim panas yang tengah bergulir saat ini, jagoan La Liga dan Liga Champions kembali datang menggoda dan tentu saja dengan harga yang lebih seksi.
Tapi, sejauh ini, belum ada tanda-tanda kepastian kalau Kylian Mbappe bakal otw ke Santiago Bernabeu.
Banderol
Apa yang kau cari, Mbappe? Menurut Marca, Kamis (7/7/2023), Mbappe baru mau merapat ke El Real atawa ke klub peminat lainnya asal mereka berani menggajinya 240 juta euro atau setara Rp3,9 triliun per tahun. Aje gileee!
Besarnya gaji yang diminta membuat Real Madrid puyeng tujuh keliling. Dengan demikian, seperti dikonfirmasi sumber-sumber di dalam klub kepada Marca, Mbappe tidak akan datang ke Bernabeu musim panas ini.
Kalau klub setajir Real Madrid saja jiper, bagaimana klub lain? Mbappe oh Mbappe.
Peluang Bertahan di PSG
Peluang Kylian Mbappe untuk bertahan di Paris Saint-Germain sebenarnya cukup besar. Paling tidak untuk semusim ke depan.
PSG tengah memasuki era baru dengan kedatangan Luis Enrique sebagai pelatih. Enrique didapuk untuk menggantikan Christope Galtier.
Luis Enrique adalah pelatih dengan tipikal permainan yang menyerang. Skema permainan ala Enrique akan sangat cocok dengan tipikal permainan Mbappe.
Alternatif Lain
Jika gagal pindah ke Real Madrid atau ogah bertahan di Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe sebenarnya bisa memilih alternatif lain.
Premier League bisa menjadi tantangan yang menarik bagi Kylian Mbappe. Popularitas liga itu bisa semakin menambah ketenaran Mbappe.
Chelsea dan Manchester City punya dana yang besar untuk merekrut Kylian Mbappe. Liverpool pun belakangan disebut tertarik untuk mendatangkan Mbappe.
Sumber: Marca