Rumor Transfer Eropa: PSG Langsung Tebus Victor Osimhen jika Kylian Mbappe Out di Musim Panas 2023

oleh Aryo Atmaja diperbarui 10 Jul 2023, 13:15 WIB
Ajang Piala Dunia U-17 yang digelar tiap dua tahun sekali sejak 1985 selalu memunculkan para pemain muda haus gol dengan koleksi gol etrbanyak tiap edisinya. Ketajaman mereka diganjar dengan sebuah penghargaan individu berupa Golden Ball. Berikut para top skor Piala Dunia U-17 dalam 5 edisi terakhir. (AFP/Tiziana Fabi)

Bola.com, Jakarta - Paris Saint-Germain (PSG) sudah siap kehilangan Kylian Mbappe pada jendela transfer 2023/2024. Jika Mbappe harus pergi, Les Parisiens langsung mendapat penggantinya.

Adalah Victor Osimhen, bomber Napoli yang sudah ditandai oleh PSG sebagai sosok pengganti yang pas untuk Kylian Mbappe. Penyerang Nigeria itu menjadi target utama tim Ibu Kota Prancis.

Advertisement

Mbappé secara terbuka mengakui bahwa dia berencana untuk meninggalkan PSG dengan status bebas transfer di akhir kontraknya pada Juni 2024.

Tetapi raksasa Ligue 1 ingin menjualnya musim panas ini jika dia tidak menandatangani kontrak baru dengan klub. Liverpool dan Real Madrid sudah siap menampungnya.

2 dari 5 halaman

Ditolak Napoli

Pemain Napoli, Victor Osimhen, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Eintracht Frankfurt pada laga Liga Champions di Stadion Diego Armando Maradona, Kamis (16/3/2023). Napoli menang dengan skor 3-0. (AP Photo/Gregorio Borgia)

La Gazzetta dello Sport via Football Italia mengonfirmasi bahwa Victor Osimhen akan menjadi target utama PSG jika Mbappé hengkang.

Wartawan Maurizio Nicita menulis di halaman enam kertas merah muda bahwa Napoli telah menolak tawaran 100 juta euro dari PSG dan telah menetapkan harga yang diminta senilai 180 juta euro.

3 dari 5 halaman

Bakal Langsung Ditebus

Namun PSG tidak akan menyerah begitu saja untuk bisa memboyong Osimhen. Uang dari hasil penjualan Mbappe akan semakin memperkuat anggaran PSG, berpotensi memungkinkan mereka untuk memenuhi harga yang diminta Napoli.

Tidak jauh berbeda seperti saat PSG mendatangkan Ezequiel Lavezzi dan Edinson Cavani dari Napoli.

Juara Serie A masih berharap untuk memperpanjang kontrak Victor Osimhen. Pekan lalu, ia mendekati kontrak baru dengan Napoli. Ia akan menandatangani perpanjangan kontrak.

Sebab manajemen Napoi dengan agen Osimhen mengadakan pertemuan untuk membahas peluang pembaruan kontrak mantan bomber Lille tersebut.

4 dari 5 halaman

Kiprah Osimhen

Di balik penampilan gemilang Napoli di musim 2022/2023 yang hingga kini memimpin klasemen sementara Liga Italia dengan meninggalkan para tim unggulan lainnya, terselip nama Victor Osimhen yang menjadi aktor utama dengan ketajamnnya. Hingga pekan ke-22 ia memimpin sendirian di puncak top skor ddengan 17 gol. Tak mengherankan kini ia menjadi pemain Afrika dengan nilai pasar termahal di Serie A Liga Italia musim ini. Berikut daftar lengkap 5 pemain Afrika dengan nilai pasar termahal di Serie A Liga Italia musim 2022/2023. (AFP/Filippo Monteforte)

Musim lalu Victor Osimhen menjadi satu di antara pemain kunci Napoli dalam merengkuh scudetto. Osimhen mencetak 31 gol dan lima assist dari total 39 laga di semua kompetisi.

Osimhen turut membawa Napoli mengunci titel juara Serie A sekaligus mengakhiri puasa gelar sejak tahun 1990. Napoli juga berhasil melaju ke perempat final Liga Champions sebelum dihentikan AC Milan.

5 dari 5 halaman

Sindiran Keras Legenda Italia

Penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe menatap bola saat menghadapi Olympique Marseille dalam laga pekan ke-25 Liga Prancis 2022-2023, di Stadion Velodrome pada Senin (27/2/2023) dini hari WIB. Kylian Mbappe menjadi bintang utama dalam kemenangan PSG setelah dirinya mampu mencetak dua gol dan satu assist untuk Lionel Messi. (CHRISTOPHE SIMON / AFP)

Sementara itu, mantan bintang Lazio dan West Ham, Paolo Di Canio secara terbuka mengkritik habis Kylian Mbappé dalam wawancara terbarunya dengan Sky Sport Italia.

“PSG telah menempatkan diri mereka dalam situasi ini karena mereka memanjakannya, sekarang mereka harus membatasi kerusakan dan mengambil keputusan,” kata mantan striker tersebut.

“Dia memanfaatkan situasi ini setahun yang lalu dan sekarang dia melakukan hal yang sama, mengancam akan hengkang dengan status bebas transfer tahun depan.”

“Sangat memalukan bahwa Mbappbe berperilaku seperti ini setelah mendapatkan 200-300 juta euro. Fans, klub dan kehormatan yang tidak bisa Anda beli bahkan dengan 2 miliar euro sekalipun, dan dia tidak menghormati semua ini,” tegas Paolo Di Canio.

Sumber: Football Italia

Berita Terkait