Bola.com, Roma - Paulo Dybala dikabarkan menjadi satu di antara pemain incaran Chelsea pada musim panas tahun ini. Namun, Dybala tak memedulikan rumor transfer tersebut dan mengaku masih betah di Roma.
Striker Timnas Argentina itu bergabung dengan AS Roma pada musim panas 2022. Dybala didapatkan I Giallorossi secara cuma-cuma setelah kontraknya bersama Juventus berakhir pada 30 Juni tahun lalu.
Bersama Roma, Paulo Dybala tampil impresif. Dia berhasil mencetak 18 gol dari 38 pertandingan diseluruh ajang pada musim lalu, dan turut membantu timnya lolos ke final Liga Europa.
Sayangnya, Tim Serigala Ibu Kota gagal keluar sebagai juara. Mereka menyerah 1-4 dari Sevilla lewat drama adu penalti, setelah bermain imbang 1-1 selama 120 menit.
Penampilan gemilang Paulo Dybala membuat Chelsea kepincut. The Blues berminat menebus mantan pemain Palermo tersebut dari AS Roma pada musim panas 2023.
Tak Terlalu Mahal
Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino, adalah pengagum berat Paulo Dybala. Pochettino membutuhkan striker haus gol seperti Dybala untuk meningkatkan daya gedor di lini depan.
Apalagi, Chelsea juga akan melepas Romelu Lukaku dan Pierre-Emerick Aubameyang pada bursa transfer awal musim 2023/2024.
Chelsea tak perlu merogoh banyak uang untuk memboyong Paulo Dybala ke Stamford Bridge. Pasalnya, klausul pelepasan pemain berusia 29 tahun tersebut di AS Roma hanya di angka 12 juta euro.
Betah di AS Roma
Namun, Tim London Biru harus gigit jari terkait rencana meminang Dybala. Masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2025, Paulo Dybala mengaku betah berseragam AS Roma.
"Saya termotivasi untuk pramusim, yang akan kami mulai pada Senin. Masa depan saya? Saya senang di Roma. Saya akan tetap bertahan di sini," ucap Dybala.
Tanggapan Jose Mourinho
Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, buka suara terkait ketertarikan Chelsea kepada Paulo Dybala. Mourinho mengaku menyerahkan keputusan akhir kepada sang pemain.
"Saya tidak tahu apa-apa tentang kontraknya," ucap pelatih asal Portugal tersebut.
"Tetapi yang jelas, saya berbicara dengan Paulo seperti yang saya lakukan dengan semua pemain saya," sambungnya.
Sumber: Metro