Bola.com, Jakarta - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedikit kecewa karena timnya terusir dari Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, untuk laga pekan ketiga BRI Liga 1 2023/2024 (16/7/2023).
Persija Jakarta tak bisa bermain di SUGBK karena jadwal pertandingan bentrok dengan agenda partai politik. Tim Macan Kemayoran harus mengalah karena parpol tersebut lebih dulu menyewa SUGBK.
Pelatih Thomas Doll menegaskan, tak mau ambil pusing dengan situasi yang dialami timnya. Namun, pelatih asal Jerman itu menyebut tentu lebih senang bila Persija Jakarta bermain di SUGBK, karena bakal dihadiri banyak penonton.
"Kami tidak bisa membicarakan ini. Kami harus mematuhi aturan. Ini bukan keputusan Persija. Mungkin, kalau di SUGBK, lebih banyak bisa mendatangkan penonton," kata Thomas Doll.
Main di Stadion Patriot
Persija Jakarta dipastikan bakal bermarkas di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, pada laga pekan ketiga BRI Liga 1 2023/2024. Dalam laga tersebut, Persija bakal menjamu Bhayangkara FC.
"Persija Jakarta akan menjalani partai kandang keduanya di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (16/7/2023), pukul 19.00 WIB," bunyi keterangan resmi klub.
Stadion Patriot memang menjadi alternatif kandang Persija pada BRI Liga 1. Pada pramusim lalu, Persija pernah menjamu klub Thailand, Ratchaburi FC di stadion tersebut pada 25 Juli 2023.
Kantongi Perizinan
Persija Jakarta mengonfirmasi sudah mengantongi perizinan dari Kepolisian Resor Metro Kota Bekasi untuk bermain di Stadion Patriot Candrabhaga. Dalam perizinan yang diberikan, laga tersebut boleh disaksikan penonton dengan kapasitas maksimal 27 ribu.
"Manajemen Macan Kemayoran telah mengantongi izin penyelenggaraan pertandingan dari Kepolisian Resor Metro Kota Bekasi," ucap pernyataan resmi klub.
"Dalam surat rekomendasinya dengan mempertimbangkan aspek keamanan, total jumlah penonton yang diizinkan hadir sekitar 27.000," jelas pernyataan Persija Jakarta.
Hasil Lengkap Pekan Kedua
Jumat, 7 Juli 2023
- PSS Sleman 2-2 Persis Solo
- Arema FC 3-3 Persib Bandung
Sabtu, 8 Juli 2023
- PSM Makassar 1-2 Dewa United
- Persebaya Surabaya 1-1 Barito Putera
- Borneo FC 3-1 Bali United
- Persita Tangerang 2-0 PSIS Semarang
Minggu, 9 Juli 2023
Baca Juga
- Madura United 3-2 Persik Kediri
- Persikabo 1973 0-0 Persija Jakarta
- Bhayangkara FC 1-2 RANS Nusantara