3 Bintang Real Madrid Ini Berpotensi Direkrut PSG Jika Kehilangan Kylian Mbappe: Ada Dua Pemain Brasil

Mengutip situs Sportskeeda, PSG diisukan akan merekrut tiga pemain bintang Real Madrid jika sosok Kylian Mbappe hengkang.

BolaCom | Hendry Wibowo Diperbarui 12 Jul 2023, 08:45 WIB
PSG - Ilustrasi Kylian Mbappe (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Mengutip situs Sportskeeda, PSG diisukan akan merekrut tiga pemain bintang Real Madrid jika sosok Kylian Mbappe hengkang.

Kebetulan Kylian Mbappe memang diisukan bakal gabung Real Madrid, meski ada tim yang lain yang juga dikaitkan kepada bintang Timnas Prancis itu. Salah satunya Arsenal.

Advertisement

Siapapun tim yang menginginkan jasa Mbappe, maka harus mengeluarkan kocek 200 juta euro. Yang artinya, kocek PSG akan sangat gendut jika menjual Mbappe.

Tiga pemain Real Madrid ini pun bisa direkrut PSG dengan memanfaatkan uang dari penjualan Mbappe.

Siapa saja mereka? Yuk scroll ke bawah untuk mengetahui siapa saja nama-nama yang dimaksud.

2 dari 4 halaman

1. Vinicius

Pemain Real Madrid, Vinicius Jr melakukan selebrasi setelah mencetak gol penyeimbang 2-2 melalui blunder kiper Liverpool, Alisson Becker saat laga leg pertama Liga Champions 2022/2023 melawan Real Madrid yang berlangsung di Anfield, Rabu (22/02/2023) WIB. Liverpool kalah dengan skor 2-5 dari Real Madrid. (AFP/Paul Ellis)

Dinilai pengganti paling tepat untuk Kylian Mbappe di PSG. Bukan cuma usianya masih sangat muda, 22 tahun, ia juga rajin mencetak gol dan assist persis seperti Mbappe.

Statistik memperlihatkan, rata-rata gol dan assist-nya pada dua musim terakhir bersama Real Madrid sangat luar biasa yaitu setiap 105 menit.

3 dari 4 halaman

2. Rodrygo

Penyerang Real Madrid Rodrygo berselebrasi setelah laga pekan ke-36 Liga Spanyol 2022/2023 melawan Rayo Vallecano di Santiago Bernabeu, Kamis dini hari WIB (25/5/2023). (AP Photo/Manu Fernandez)

Dibandingkan Vinicius, Rodrygo punya harga transfer lebih murah. Hanya saja Rodrygo lebih andal mencetak gol ketimbang assist.

Dia punya rata-rata 128 menit per laga dalam hal keterlibatan gol bersama Real Madrid pada dua musim terakhir. Usia Rodrygo juga masih muda, 22 tahun.

4 dari 4 halaman

3. Thibaut Courtois

Thibaut Courtois. Kiper Real Madrid asal Belgia berusia 29 tahun yang telah 4 musim memperkuat Los Blancos ini telah mencetak 16 kali clean sheet dari total 37 laga. Rinciannya, 11 kali di Liga Spanyol, 4 kali di Liga Champions dan 1 kali di Piala Super Spanyol. (AFP/Pierre-Philippe Marcou)

Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi disebutkan tidak terlalu suka dengan sosok Gianluigi Donnarumma. Oleh karena itulah, PSG tetap melirik kiper Real Madrid, Thibaut Courtois.

Courtois, 31 tahun, sudah mencatat 91 cleansheets pada total 230 penampilan bersama Real Madrid.

Sumber: Sportskeeda

Berita Terkait