Bola.com, Jakarta - Liga Inggris 2023/2024 bukan hanya jadi ajang yang mempertemukan banyak pemain bintang.
Namun musim baru nanti berpotensi melahirkan pemain yang sebelumnya tidak dikenal dan kemudian disulap menjadi pemain bintang.
Ya dengan segala tekanan dan tingginya level persaingan, memang tidak ada tempat terbaik buat para wonderkid berkembang ketimbang Liga Inggris.
Bola.com mengumpulkan lima pemain muda yang punya potensi bikin gebrakan di Liga Inggris musim baru. Siapa saja mereka? Yuk scroll ke bawah untuk mengetahui siapa saja mereka.
1. Manchester United – Kobbie Mainoo
Masih berusia 18 tahun, tapi Kobbie Mainoo sudah bermain tiga kali bersama MU musim lalu. Sosoknya sudah dikenal Erik Ten Hag.
Pada pramusim, Kobbie jadi salah satu pemain muda yang ikut berlatih bersama skuad senior.
Jika memperlihatkan performa bagus saat pramusim, Kobbie berpotensi buat kejutan pada musim baru nanti.
2. Manchester City – Oscar Bobb
Pemain terbaik Man City U-21 pada dua musim terakhir dan berambisi tembus skuad senior pada musim 2023//2024.
Pemain berusia 19 tahun ini mencetak total delapan gol dan 18 assists musim lalu bersama Man City U-21.
Jika pemain senior seperti Bernardo Silva dan Riyad Mahrez cabut, kans Oscar bermain lebih besar lagi.
3. Liverpool – Ben Doak
Jurgen Klopp disebut kepincut dengan bakat seorang Ben Doak. Dia gabung Liverpool dari Celtics pada Maret 2022.
Winger berusia 17 tahun ini membukukan lima gol dan dua assists pada 14 pertandingan bersama Liverpool U-21 musim lalu.
Doak diberikan kesempatan mentas di tim utama pada persiapan pramusim. Dia punya kans membuat Klopp semakin terpesona.
4. Chelsea – Andrey Santos
Chelsea sudah merekrut sosok Andrey Santos sejak Januari 2023 dari Vasco da Gama. Namun ia tetap bertahan di Brasil untuk menunggu izin kerja di Inggris.
Pemain berusia 19 tahun ini merupakan gelandang serba bisa. Dia berpotensi jadi senjata mematikan buat manajer anyar Chelsea, Mauricio Pochettino.
5. Brighton – Facundo Buonanotte
Brighton bak gudang pemain berbakat. Musim lalu, nama Facundo Buonanotte sudah mencuat. Pemain berusia 18 tahun ini sudah membukukan 14 penampilan musim lalu.
Tidak heran jika ia diprediksi bakal meledak pada 2023/2024. Apalagi Brighton memang rumah tepat untuk pemain muda sepertinya.
Sumber: Mirror
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026