Bola.com, Liverpool - Klub Arab Saudi, Al-Ettifaq, benar-benar serius mengejar tanda tangan kapten Liverpool, Jordan Henderson. Mereka menawari gaji fantastis kepada Henderon.
Nominal gaji yang disodorkan Al-Ettifaq, tersebut bahkan sampai empat kali lipat dibanding yang diterima Henderson di Liverpool.
Jordan Henderson dikabarkan akan menggelar pertemuan dengan manajer Liverpool, Jurgen Klopp,. Agenda utama yang dibicarakan adalah masa depan Henderson di Anfield.
Henderson masih punya sisa dua tahun kontrak bersama The Reds. Dia disebut-sebut menerima gaji 190 ribu pounds (Rp3,7 miliar) per pekan.
Namun, klub Arab Saudi itu dikabarkan sangat ngebet ingin memboyong Henderson. Apalagi, Al-Ettifaq kini ditangani oleh legenda Liverpool, Steven Gerrard.
Demi memenuhi permintaan Gerrard memboyong Henderson dari Liverpool, Al-Ettifaq siap merogoh kocek dalam-dalam.
Menurut Daily Mail, Kamis (13/7/2023), Jordan Henderson ditawari gaji oleh Al-Ettifaq senilai 700 ribu pounds per pekan atau setara Rp13,6 miliar. Itu hampir empat kali lipat dibanding nominal gaji Henderson di Anfield.
Al-Ettifaq juga harus menyiapkan uang transfer untuk Liverpool. Nilainya jelas lebih dari 17 juta pounds (Rp331,1 miliar) yang dibayarkan Al-Ettifaq ketika menebus Khalidou Koulibaly dari Chelsea.
Henderson adalah salah satu pemain Liverpool yang paling konsisten dan penting sejak kedatangannya dari Sunderland. Namun, posisinya bisa tergeser setelah The Reds mendatangkan Alexic Mac Allister dan Dominik Szoboszlai.
Berikut tiga nama yang bisa menjadi opsi penggati bagi Jordan Henderson di Liverpool.
1. Khephren Thuram (Nice)
Pemain Prancis berusia 22 tahun, Khephren Thuram, santer dikaitkan dengan kepindahan ke Anfield. Gelandang ini mahir secara defensif dan teknis, dan mengingat usianya ia bisa menjadi opsi dengan menawarkan banyak potensi untuk Liverpool.
Jika melihat usia gelandang lain di Liverpool, yang mayoritas sarat pengalaman, Thuram punya waktu untuk beradaptasi. Dia juga bisa terbantu mengatasi tuntutan fisik sesuai standar sang manajer, Jurgen Klopp.
Dia diyakini dihargai sekitar 25 juta pounds (Rp490,5 miliar), yang menandai dia sebagai opsi yang terjangkau untuk The Reds.
2. Romeo Lavia (Southampton)
Lavia memiliki beberapa keunggulan dibandingkan Thuram. Dia berusia 19 tahun dan sudah punya pengalaman Liga Inggis.
Lavia tampil mengesankan untuk Southampton saat mereka terseok-seok. Namun, dia harus menawarkan kreativitas lebih di Liverpool.
Itu mungkin kelemahannya, karena dia terkenal karena kemampuan bertahan dan bukan menyerang.
Kelemahan lainnya adalah harga yang diminta, yang dikatakan sekitar 50 juta pounds (Rp981 miliar). Dia Lavia dikabarkan juga diminati Arsenal.
3. Fede Valverde (Real Madrid)
Valverde kini berusia 24 tahun. Dia pemain berpengalaman bersama Uruguay, dan gelandang pemenang banyak trofi untuk Real Madrid.
Tak heran, nilai pasarnya jauh di atas dua nama lain dalam daftar ini. Banderolnya sekitar 77 juta pounds (Rp1,511 triliun).
Ada desas-desus bahwa tawaran untuknya sebesar 51 juta pounds telah ditolak oleh Real Madrid.
Ia dikenal karena kemampuannya menjaga bola di bawah tekanan, kebugaran fisiknya, dan keserbagunaannya. Dia juga bisa bermain di sayap kanan, di posisi maju atau bertahan.
Menginat meningkatnya persaingan untuk mendapatkan ruang musim depan di skuad utama Real Madrid, mungkin dia bersedia untuk pindah.
Sumber: DAZN
Baca Juga