Bola.com, Jakarta - Arsenal dinilai akan menjadi pelabuhan yang paling tepat bagi bek sayap Manchester City, Joao Cancelo. Pemain asal Portugal itu menuju pintu keluar dari Etihad Stadium pada musim panas 2023.
Arsenal dikaitkan dengan Joao Cancelo yang masih bergerak untuk menggaetnya dengan nilai 60 juta pounds.
Wartawan Inggris, Dean Jones telah menyarankan bahwa Arsenal masih bisa bergerak untuk mengontrak Cancelo musim panas ini. Adapun kontrak Cancelo di Man City masih berlaku hingga 2027.
Jones telah berbicara dengan GiveMeSport tentang masa depan Cancelo dan mengklaim bek sayap itu masih diperkirakan akan meninggalkan Stadion Etihad dalam beberapa minggu mendatang.
Rekrutan Cerdas Arsenal
Arsenal telah menikmati awal yang brilian untuk jendela transfer musim panas karena mereka telah melakukan perekrutan cerdas, dengan mendatangkan Kai Havertz, Declan Rice, dan Jurrien Timber.
The Gunners telah menghabiskan banyak uang sejauh ini dalam upaya mereka untuk memperkuat skuad Mikel Arteta jelang musim baru.
Masih belum jelas apakah Arsenal akan terus memperkuat skuad mereka sebelum jendela ditutup. Tapi Arsenal masih dikaitkan dengan kepindahan Joao Cancelo.
Bakal Hengkang
Joao Cancelo kemungkinan akan meninggalkan City musim panas ini setelah menghabiskan paruh kedua musim terakhir di Bayern Munchen dengan status pinjaman.
“Keadaan Cancelo aneh sekarang. Jika ia kembali ke Man City, kondisinya tidak semuda itu. Permainan Pep Guardiola tidak cocok lagi untuk memainkan Cancelo. Pertanyaan besarnya adalah, ke mana dia akan pergi?” kata Dean Jones.
Pesaing Arsenal
Arsenal tidak sendirian untuk bisa menampung Joao Cancelo. Sebab ada Barcelona yang bisa menjadi tujuan dengan status pinjaman.
“Informasi saya adalah bahwa jika Cancelo masih ada di jendela transfer, Arsenal mungkin akan mencapai kesepakatan. Ia akan memberi Arteta pilihan brilian lainnya sebagai bek sayap dan mampu bermain di kedua sisi,” jelasnya.
Sumber: TBR Football