Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023: Ujian Perdana dari Malaysia

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 19 Jul 2023, 06:30 WIB
Witan Sulaeman. Sayap kanan milik AS Trencin berusia 21 tahun ini menjadi pemain tertajam Timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong. Hingga kini ia telah mencetak 7 gol dan 7 assist sejak melakukan debut pada 29 Mei 2021. Gol pertamanya dicetak saat menang 3-0 atas Chinese Taipei pada leg kedua babak playoff kualifikasi Piala Asia 2023 (11/10/2021). Sementara gol terakhirnya baru saja terjadi saat menang 2-1 atas Kamboja pada laga perdana fase grup Piala AFF 2022 (23/12/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 akan bertempur di Piala AFF U-23 2023. Pasukan Shin Tae-yong itu bakal menghadapi persaingan yang tak mudah dalam upaya meraih gelar.

Piala AFF U-23 2023 akan digelar di Thailand pada 17-26 Agustus 2023. Timnas Indonesia U-23 akan bersaing dengan sembilan tim lainnya yang tersebar dalam tiga grup.

Advertisement

Timnas U-23 tergabung di Grup B. Nantinya, Tim Garuda Muda akan bersaing dengan Malaysia dan Timor Leste.

Secara matematis, peluang Timnas Indonesia U-23 untuk melaju ke babak selanjutnya di Piala AFF U-23 2023 terbilang besar. Namun, tetap saja para pemain pantang untuk meremehkan calon lawan yang akan dihadapi.

2 dari 4 halaman

Rapor Timnas Indonesia U-23

Selebrasi striker Timnas Indonesia U-22, Ramadhan Sananta (kanan) bersama Rizky Ridho Ramadhani setelah mencetak gol kedua ke gawang Thailand pada laga final cabor sepak bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Piala AFF U-23 2023 akan dimainkan di tiga stadion yaitu Chonburi Stadium, Rayong Province Stadium, dan PTT Stadium. Pada edisi sebelumnya atau 2022, Vietnam keluar sebagai juara turnamen ini.

Sesuai jadwal, Timnas Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Malaysia dalam partai pertama Grup B Piala AFF U-23 2023 pada 18 Agustus 2023. Dua hari berselang, Garuda Muda bakal melawan Timor Leste.

Juara dari Grup A hingga C plus satu runner-up terbaik berhak melangkah ke semifinal Piala AFF U-23 2023.

3 dari 4 halaman

Diasuh Shin Tae-yong

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat menghadapi Burundi pada laga pertama persahabatan FIFA Matchday di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (25/3/2023) malam WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

PSSI telah menunjuk Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23. Namun tidak menargetkan pencapaian tertentu karena jadwal turnamen bentrok dengan BRI Liga 1 2023/2024.

Sampai dengan saat ini, belum ada tanda-tanda Shin Tae-yong melakukan persiapan Timnas Indonesia U-23 meski telah melakukan pemantauan pemain di beberapa partai BRI Liga 1.

Timnas Indonesia U-23 pernah sekali menjuarai Piala AFF U-23. Namun ketika itu, masih bertitel Piala AFF U-22 pada 2019 dan menurunkan Timnas Indonesia U-22 yang diasuh Indra Sjafri.

4 dari 4 halaman

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-23

Striker Timnas Indonesia U-22, Ramadhan Sananta berjalan memasuki lapangan sebelum dimulainya laga final cabor sepak bola SEA Games 2023 menghadapi Thailand di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Jadwal Pertandingan Grup B Piala AFF 2023 

18 Agustus 2023

  • Malaysia U-23 vs Timnas Indonesia U-23

20 Agustus 2023

  • Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste U-23 

Jadwal Babak Knockout

Semifinal

  • 24 Agustus 2023

Perebutan Tempat Ketiga

  • 26 Agustus 2023

Final

  • 26 Agustus 2023

Berita Terkait