Bola.com, Milan - AC Milan telah resmi mengumumkan kedatangan Tijjani Reijnders. Pemain keturunan Indonesia itu didatangkan dari AZ Alkmaar, Rabu (19/7/2023).
AC Milan memang berupaya meningkatkan lini tengah mereka musim panas ini menyusul penjualan Sandro Tonali. Mereka sudah mendapatkan Ruben Loftus-Cheek dari Chelsea, dan Tijjani Reijnders dengan cepat muncul sebagai target kunci lainnya.
Pemain berusia 24 tahun itu bergabung dalam kesepakatan yang dilaporkan bernilai sekitar €20 juta plus tambahan. Reijnders telah menandatangani kontrak lima tahun dengan klub, bernilai sekitar €1,7 juta bersih per musim.
Tijjani Reijnders adalah rekrutan kelima Milan di bursa transfer musim panas, setelah Christian Pulisic, Ruben Loftus-Cheek, Luka Romero, dan Marco Sportiello.
Pakai Nomor 14
Seperti yang diumumkan hari ini, Tijjani Reijnders kini telah resmi bergabung dengan AC Milan. Ia kemungkinan bisa langsung memulai latihan pramusim bersama Stefano Pioli dan rekan setim barunya.
Tijjani Reijnders mengenakan nomor punggung 14, angka yang pernah dipakai oleh Demitrio Albertini.
Gelandang Belanda itu bersinar musim lalu untuk AZ, mencetak tujuh gol dan memberikan 12 assist dalam 54 pertandingan di semua kompetisi. Seorang gelandang tengah, dia dipuji karena kemampuannya untuk mengembangkan permainan, kemampuan teknis dan kreativitasnya.
Sat Set
Pemain berpaspor Belanda itu akan menjalani pemeriksaan medis dengan Rossonero sebelum menandatangani kontrak.
Reijnders bergabung dengan Milan dengan mahar €20 juta plus bonus.
"Tentu saja, saya sangat senang," katanya kepada jurnalis MilanNews di bandara Amsterdam dalam perjalanan menuju Milan.
Ditanya berapa lama untuk menerima tawaran AC Milan, Reijnders menjawab singkat dan yakin “Setelah panggilan pertama. Forza Milan."
Transfer AC Milan: Pemain Masuk
- Tijjani Reijnders (20 juta euro dari AZ Alkmaar)
- Christian Pulisic (20 juta euro dari Chelsea)
- Ruben Loftus-Cheek (16 juta euro dari Chelsea)
- Lorenzo Colombo (akhir pinjaman dari Lecce)
- Luka Romero (free transfer dari Lazio)
- Marco Sportiello (free transfer dari Atalanta)
- Daniel Maldini (akhir pinjaman dari Spezia)
- Mattia Caldara (akhir pinjaman dari Spezia)
- Marko Lazetic (akhir pinjaman dari SCR Altach)
- Marco Brescianini (akhir pinjaman dari Cosenza) Marco Nasti (akhir pinjaman dari Cosenza)
- Andreas Jungdal (akhir pinjaman dari SCR Altach)
- Gabriele Bellodi (akhir pinjaman dari Olbia)
- Emil Roback (akhir pinjaman dari Norrkoping)
- Antonio Mionic (akhir pinjaman dari Alessandria)