Liga Italia: Inter Milan Resmi Rekrut Juan Cuadrado, Dikontrak Setahun

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 20 Jul 2023, 10:52 WIB
Juventus justru mampu menambah angka pada menit ke-69. Bermula dari serangan balik, Juan Cuadrado sukses mengkonversi umpan dari Alvaro Morata. Keunggulan 2-0 Juventus berakhir hingga akhir laga. (AFP/Vincenzo Pinto)

Bola.com, Milan - Inter Milan resmi mengumumkan perekrutan Juan Cuadrado, Rabu (20/7/2023). Dia bergabung dengan status bebas transfer setelah meninggalkan Juventus karena kontraknya habis. 

Pemain Kolumbia berusia 35 tahun itu menyudahi petualangannya selama delapan tahun di Juventus pada awal bulan ini. Juventus tidak menawarkan kontrak baru kepada Juan Cuadrado. 

Advertisement

Status Cuadrado yang tanpa klub langsung dimanfaatkan Inter Milan. Klub berjulukan Bianconeri tersebut langsung mendekat. 

Inter dikabarkan mengikat Cuadrado dengan kontrak berdurasi satu tahun. Nerazzurri punya opsi memperpanjang kontraknya satu musim lagi. 

Inter Milan dikabarkan menyodorkan kontrak kepada Juan Cuadrado senilai 2,5 juta euro (Rp42 miliar) per tahun. 

 

2 dari 5 halaman

Catatan Juan Cuadrado

Selebrasi gelandang Juventus, Juan Cuadrado setelah menjebol gawang Inter Milan pada laga leg pertama semifinal Coppa Italia 2022/2023 di Allianz Stadium, Turin (4/4/2023). Hanya membela Chelsea selama setengah musim usai didatangkan dari Fiorentina pada tengah musim 2014/2015, Juan Cuadrado kemudian dipinjamkan selama dua musim ke Juventus, hingga akhirnya dipermanenkan pada 2017/2018 dan bertahan menjadi andalan Juventus hingga kini dengan telah mengoleksi 5 gelar Liga Italia selama 5 musim berurutan mulai 2015/2016 hingga 2019/2020. (AFP/Marco Bertorello)

Mantan pemain sayap Juventus itu segera bergabung dengan rekan-rekan barunya dan pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi. Skuad Inter sedang menjalani latihan pramusim di Lugano. 

Selama delapan tahun bersama Bianconeri, Cuadrado membukukan 314 penampilan di semua kompetisi. Dia juga menyumbangkan 26 gol dan 65 assist. 

Dia membantu tim memenangi lima gelar Liga Italia, empat Coppa Italia, dan dua Supercoppa Italiana.

 

3 dari 5 halaman

Fans Inter Milan Tidak Senang

Para penggemar Inter Milan tidak senang dengan langkah tim yang merekrut Juan Cuadrado. Setidaknya ada lima momen dalam kariernya di Juventus yang membuat para pendukung Nerazzurri geram.

Ultras Inter sangat frustrasi dengan kedatangan Juan Cuadrado yang akan segera terjadi, sehingga mereka melakukan aksi di markas klub pada hari Senin untuk melakukan protes.

Menurut beberapa sumber di Italia, mereka ingin bertemu dengan mantan pemain sayap Juventus itu sebelum dia menandatangani kontraknya.

Namun, mengapa para penggemar Inter begitu marah dengan pemain asal Kolombia itu? Yuk scroll ke bawah untuk mengetahuinya. 

4 dari 5 halaman

Insiden-Insiden Cuadrado

Gelandang Juventus, Juan Cuadrado (kiri) merayakan gol bersama Federico Chiesa pada laga kontra Inter Milan di Allianz Stadium, Sabtu (16/5/2021). (AFP/Isabelle Bonotto)

Pertama kali terjadi pada Februari 2021 saat pemain asal Kolumbia itu mendapatkan tendangan penalti pada leg pertama semifinal Coppa Italia di San Siro.

Ashley Young menarik Juan Cuadrado kembali ke dalam kotak penalti dan wasit Giampaolo Calvarese memberikan tendangan penalti kepada Bianconeri setelah pemeriksaan VAR.

Juventus akhirnya menang 2-1 dan mencapai Final setelah bermain imbang 0-0 di Turin.

Insiden serupa terjadi pada Mei berikutnya, ketika Cuadrado mendapatkan tendangan penalti yang krusial dalam pertandingan Serie A di Allianz Stadium.

Si Nyonya Tua, yang dilatih oleh Andrea Pirlo, sangat membutuhkan kemenangan dan penalti di menit-menit akhir akibat aksi Cuadrado yang dilanggar Ivan Perisic, membantu Si Nyonya Tua meraih tiga poin.

Menariknya Calvarese juga menjadi wasit pada laga tersebut.

 

5 dari 5 halaman

Insiden Terbaru

Laga panas tersaji saat Juventus bentrok dengan Inter Milan pada laga leg pertama semifinal Coppa Italia 2022/2023 di Allianz Stadium, Turin, Rabu (5/4/2023) dini hari WIB. Dalam laga yang berkseudahan 1-1, tiga kartu merah keluar dari saku wasit Davide Massa di penghujung laga, dua untuk kubu Inter Milan Romelu Lukaku dan kiper Samir Handanovic, serta untuk Juan Cuadrado di kubu Juventus. Juventus unggul terlebih dahulu lewat gol Juan Cuadrado pada menit ke-83. Namun kemenangan yang sudah di depan mata akhirnya buyar oleh gol telat Romelu Lukaku via eksekusi penalti di masa injury time. (AFP/Marco Bertorello)

Insiden terbaru terjadi pada leg pertama semifinal Coppa Italia di Allianz Stadium pada April 2023.

Cuadrado diganjar kartu merah langsung setelah terlibat keributan dengan Samir Handanovic dan Romelu Lukaku setelah peluit akhir pertandingan.

Pemain sayap asal Kolumbia ini bahkan mencoba meninju mantan penjaga gawang dan kapten Nerazzurri tersebut, sehingga ia harus menjalani skorsing tiga pertandingan di Coppa Italia.

Ia telah menjalani hukuman larangan bertanding satu laga pada pertemuan kedua di San Siro musim lalu, sehingga ia masih memiliki dua laga tersisa, yang akan ia jalani selama 2023/2024 bersama Nerazzurri. 

Sumber: Football Italia

Berita Terkait