Bruno Moreira dan 3 Pemain Persebaya yang Amat Berbahaya untuk RANS Nusantara FC di BRI Liga 1

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 23 Jul 2023, 07:45 WIB
Pemain Persebaya Surabaya, Bruno Moreira, mengeksekusi penalti saat menghadapi Persis Solo pada pekan 1 BRI Liga 1, Sabtu (1/7/2023) malam WIB. (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya masih angin-anginan di BRI Liga 1 2023/2024. Tim berjulukan Bajul Ijo itu berkutat di papan tengah.

Persebaya Surabaya bertengger di peringkat kesebelas dengan empat poin hasil dari satu kemenangan, sekali seri, dan satu kekalahan.

Advertisement

Terdekat, Persebaya Surabaya mencoba memanfaatkan status sebagai tuan rumah ketika menjamu RANS Nusantara FC dalam pekan keempat BRI Liga 1 2023/2024 di di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada Minggu (23/7/2023) sore WIB.

Target kemenangan tentu menjadi harga mati untuk Persebaya Surabaya. Namun, Bajul Ijo perlu mewaspadai RANS Nusantara FC yang berkiprah cukup baik di awal musim.

Lantas, siapa saja pemain Persebaya Surabaya yang amat berbahaya untuk RANS Nusantara FC? Berikut Bola.com merangkum empat di antaranya, termasuk Bruno Moreira.

2 dari 6 halaman

Bruno Moreira

Pemain Persebaya Surabaya, Bruno Moreira Soares berusaha mengontrol bola saat laga pekan ke-15 BRI Liga 1 2021/2022 antara Persebaya Surabaya melawan PS Barito Putera di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (04/12/2021). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Entah apa jadinya Persebaya Surabaya jika tanpa Bruno Moreira. Winger asal Brasil itu menjadi pemain paling berpengaruh buat Bajul Ijo di awal musim.

Bruno adalah pemain tersubur Persebaya dalam tiga partai BRI Liga 1. Pemain berusia 24 tahun itu mampu tampil subur degan mencetak tiga gol dalam tiga pertandingan.

3 dari 6 halaman

Ze Valente

Momen pemain Persebaya, Ze Valente merayakan gol ke gawang mantan timnya PSS Sleman di BRI Liga 1 2022/2023 hari Senin (13/02/2023). (Wahyu Pratama/Bola.com)

Selain Bruno Moreira, kontribusi Ze Valente juga cukup besar untuk Persebaya di musim ini. Pemain asal Portugal itu menjadi nyawa permainan Bajul Ijo.

Meski belum membuat gol dan assist, bukan berarti peran Ze Valente tidak krusial buat Persebaya. Kreasi serangan Persebaya kerap bermula dari kaki mantan pesepak bola PSS Sleman itu.

4 dari 6 halaman

Ernando Ari Sutaryadi

Kiper Persebaya, Ernando Ari Sutaryadi berusaha mengamankan bola saat melawan Borneo FC dalam laga pekan pertama BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (04/09/2021). Persebaya kalah 1-3. (Foto: Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Ernando Ari Sutaryadi harus bangkit. Kiper berusia 21 tahun itu mesti menunjukkan kehebatannya sebagai penjaga gawang ketika melawan RANS Nusantara FC.

Ernando Ari memang telah kebobolan lima gol dari tiga pertandingan. Namun, pencapaian itu juga dipengaruhi oleh lini belakang Persebaya yang masih inkonsisten.

5 dari 6 halaman

Song Ui-young

Gelandang Persebaya Surabaya, Song Ui-young, saat berlatih bersama skuad Bajul Ijo. (Bola.com/Wahyu Pratama)

Partai kontra RANS Nusantara FC dapat menjadi momentum Song Ui-young untuk membuktikan kualitasnya. Sebab, kinerja pemain naturalisasi Singapura itu belum terlalu terlihat di Persebaya.

Dari tiga penampilannya untuk Persebaya, Song Ui-young membuat satu assist. Kolaborasi gelandang kelahiran Korea Selatan bersama Bruno Moreira bisa menjelma sebagai mimpi buruk untuk RANS Nusantara FC.

6 dari 6 halaman

Persaingan Musim Ini

Berita Terkait