Romelu Lukaku Mau Membelot, Massimo Moratti: Biasa, Juventus Memang Suka Merusak Inter

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 24 Jul 2023, 17:52 WIB
Selebrasi striker Inter Milan, Romelu Lukaku setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang Benfica lewat eksekusi penalti pada laga leg pertama babak perempatfinal Liga Champions 2022/2023 di Luz Stadium, Benfica, Rabu (12/4/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Armando Franca)

Bola.com, Jakarta Mantan presiden Inter Milan, Massimo Moratti bisa memahami ketertarikan Juventus ke Romelu Lukaku.

Setelah dipinjamkan musim lalu dengan Inter, striker Chelsea itu sekarang sedang dalam pembicaraan dengan Juve, yang membuat para pendukung Nerazzurri marah.

Advertisement

"Saya tidak mengharapkan situasi seperti ini, saya terkejut," kata Moratti.

"Normal jika Juve menyukainya. Merusak Inter adalah salah satu tujuan Bianconeri, tapi fans marah kepada pemain, itu adalah keputusannya dan dia membuat kesal fans Inter," katanya.

"Siapa yang akan saya sukai untuk menyerang? Tidak ada preferensi tetapi itu akan tergantung pada kemauan dan kebutuhan pelatih dan mungkin dia akan memilih pemain yang berguna untuk sistem ini," lanjutnya.

"Sulit untuk menemukan satu dengan karakteristik orang Belgia."

2 dari 3 halaman

Curcol

Striker Chelsea, Romelu Lukaku menguasai bola dibayangi bek Brighton and Hove Albion, Dan Burn pada laga Liga Inggris 2021/2022 di American Express Community Stadium, Brighton (18/1/2022). Romelu Lukaku memulai periode kedua bersama Chelsea saat didatangkan dari Inter Milan pada awal musim 2021/2022. Tak sesuai ekspektasi bersama Chelsea, ia memilih kembali ke Inter Milan dengan status pinjaman pada awal musim 2022/2023. (AFP/Glyn Kirk)

Lukaku menjadi bahan pemberitaan akhir-akhir ini terkait masa depannya. Masa peminjamannya di Inter Milan habis dan dia seharusnya sudah kembali ke Chelsea.

Namun, Lukaku dikabarkan diam-diam bernegosiasi dengan Juventus. Itu membuat Inter meradang dan ogah memakai lagi jasanya. Lukaku menghabiskan musim lalu dengan Inter. Nerazzurri tidak akan mengontraknya secara permanen.

Pemain Belgia itu jug membuat fans Inter geram.

"Ketika kebencian itu tidak berhasil, mereka mulai berbohong," curhat Romelu Lukaku di Instagram.

3 dari 3 halaman

Ogah Jadi Alat Barter

Pemain Inter Milan Romelu Lukaku (kiri) dan Lautaro Martinez berlari saat sesi latihan jelang menghdapi AC Milan pada pertandingan sepak bola leg kedua semifinal Liga Champions di tempat latihan klub di Appiano Gentile, Italia, Senin (15/5/2023). (GABRIEL BOUYS/AFP)

Chelsea telah menawarkan pemain Belgia itu sebagai bagian dari pertukaran untuk Vlahovic pada pekan ini.

Juve telah menerima proposal tersebut. Menurut Il Corriere dello Sport, Sabtu (15/7/2023), Lukaku tidak tertarik dengan kepindahan tersebut.

Lukaku menuntut dia diizinkan kembali ke Inter Milan setelah dipinjamkan musim lalu.

Akan tetapi, Inter telah gagal dengan tawaran 25 juta euro untuk sang striker. Inter diperkirakan akan kembali dengan tawaran yang lebih baik.

Lukaku yang mendapat panggilan untuk pramusim Chelsea, saat ini menjauh dari London dan telah berlatih sendiri di Turki.

Berita Terkait