5 Wonderkid Liverpool yang Siap Mengorbit di Tim Utama Musim 2023 / 2024: Berikan Mereka Kesempatan Jurgen Klopp!

oleh Hendry Wibowo diperbarui 27 Jul 2023, 09:15 WIB
Liverpool - Wonderkid Liverpool: James McConnell, Ben Doak, Lewis Koumas (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Liverpool sedang menata ulang kekuatan bersama Jurgen Klopp sebagai manajer.

Nama-nama pemain senior seperti Naby Keita, James Milner, Roberto Firmino dan Alex Oxlade-Chamberlain sudah meninggalkan tim.

Advertisement

Terbaru Fabinho dan Jordan Henderson juga sudah selangkah lagi meninggalkan Anfield. Fakta ini membuat The Reds butuh talenta baru untuk menggantikan pemain yang pergi.

Menariknya dari tim usia muda, Liverpool sejatinya punya beberapa nama menjanjikan. Siapa saja mereka? Yuk scroll ke bawah untuk mengetahuinya.

2 dari 6 halaman

1. Lewis Koumas

Anak dari eks pemain Timnas Wales, Jason Koumas. Pada musim lalu, ia memperkuat Liverpool U-18 dan membukukan 12 gol dan lima assists.

Musim ini, Lewis Koumas bisa jadi opsi meyakinkan buat Jurgen Klopp. Apalagi ia tampak mulai nyaman bermain di posisi striker ketimbang gelandang yang pernah ia pernah sebelumnya.

3 dari 6 halaman

2. Ben Doak

Bek Brighton and Hove Albion, Joel Veltman (kanan) berebut bola dengan gelandang Liverpool, Ben Doak pada laga Liga Inggris 2022/2023 di American Express Community Stadium, Brighton (14/1/2023). Telah membela Brighton and Hove Albion sejak awal musim 2020/2021 setelah didatangkan dari Ajax Amsterdam, Joel Veltman menjadi salah satu pemain yang berkontribusi besar menjadikan Brighton cukup disegani. Dari total 23 laga di Liga Inggris musim 2022/2023, ia menyumbang 1 gol dan 1 assist. (AFP/Glyn Kirk)

Dianggap sebagai pemain paling hot di tim usia muda Liverpool saat ini. Dia masih berusia 17 tahun tapi sudah dipercaya mentas bersama Skotlandia U-21.

Dia sudah debut bersama tim senior Liverpool musim lalu dan musim ini bisa mendapat menit bermain lebih banyak lagi.

4 dari 6 halaman

3. Conor Bradley

Bek Norwich City Dimitris Giannoulis (kiri) bersaing dengan bek Liverpool Conor Bradley pada babak ketiga Piala Liga Inggris di Carrow Road, Rabu (22/9/2021) dinihari WIB. Liverpool sukses menghajar Norwich City tiga gol tanpa balas di kandang lawan. (ADRIAN DENNIS / AFP)

Dengan kans Trent Alexander-Arnold bakal lebih reguler bermain di lini tengah, maka kans Conor Bradley bermain lebih banyak di pos bek kanan sangat besar.

Pemain berusia 20 tahun ini sudah melakukan debut bersama tim senior Liverpool pada ajang Carabao Cup di tahun 2021.

5 dari 6 halaman

4. James McConnell

Nama James McConnell memang belum banyak diketahui. Namun ia telah memperlihatkan bakat luar biasa sebagai seorang gelandang.

Dia datang ke tim usia muda Liverpool dari Sunderland pada usia 16 tahun. Kini pada usia 18 tahun, ia punya kans bermain lebih sering.

6 dari 6 halaman

5. Jarrel Quansah

Bek tengah berusia 20 tahun ini dipinjamkan ke tim League One, Bristol Rovers pada musim lalu dan mencatatkan 16 penampilan.

Pada dua pertandingan persahabatan Liverpool terakhir, Klopp memainkan Quansah sebagai pengganti Virgil Van Dijk. Sebuah sinyal positif untuk sang pemain.

Sumber: Planet Football

Berita Terkait