Bima Sakti Jelaskan Alasan Kepulangan Arkhan Kaka ke Persis, Dicoret dari Timnas Indonesia U-17?

oleh Hery Kurniawan diperbarui 27 Jul 2023, 12:00 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-17, Arkhan Kaka, saat mengikuti sesi latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Sabtu (15/7/2023). Latihan tersebut digelar guna persiapan menghadapi Piala Dunia U-17 yang akan digelar 10 November hingga 2 Desember 2023 di Indonesia. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Bola.com, Jakarta - Tak ada sosok Arkhan Kaka dalam pemusatan latihan terkini Timnas Indonesia U-17. Penyerang berusia 15 tahun itu diketahui sudah kembali ke Persis Solo.

Sempat ada kabar yang beredar bahwa Arkhan Kaka dicoret dari Timnas Indonesia U-17. Namun, hal itu dibantah oleh pelatih skuad Garuda Asia, Bima Sakti.

Advertisement

Bima menjelaskan pihaknya sudah menjalani kesepakatan dengan Persis Solo sebelum pemusatan latihan Timnas Indonesia U-17 dimulai. Bahwa Kaka hanya akan mengikuti dua pekan pertama pemusatan latihan Garuda Asia.

Arkhan Kaka harus kembali ke Persis Solo. Sebab, ia dibutuhkan untuk membantu skuad utama Laskar Sambernyawa di BRI Liga 1 2023/2024.

"Kemarin kami ada komitmen dengan Persis Solo hanya membawa Kaka mengikuti pemusatan latihan selama dua minggu," ujar Bima Sakti usai memimpin sesi latihan Timnas Indonesia U-17 di Lapangan ABC, Kompleks Gelora Bung Karno, Kamis (27/7/2023).

2 dari 4 halaman

Tes Krusial

Pemain Timnas Indonesia U-17, Arkhan Kaka, mengikuti sesi latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Sabtu (15/7/2023). Latihan tersebut digelar guna persiapan menghadapi Piala Dunia U-17 yang akan digelar 10 November hingga 2 Desember 2023 di Indonesia. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Arkhan Kaka harus mengikuti dua pekan awal pemusatan latihan Timnas Indonesia U-17. Sebab, ada beragam tes penting yang harus dijalani para pemain pada dua pekan itu.

Termasuk di dalamnya ada tes fisik, psikologi, dan tes yang lain. Beragam tes itu sudah dilalui Arkhan Kaka.

"Kaka memang harus mengikuti berbagai tes di tahap awal pemusatan latihan. Ada tes psikologi, fisik dan yang lain, itu sangat penting bagi Kaka. Dia harus lewati serangkaian tes dulu," jelas Bima.

"Jadi bukan dicoret," tegasnya.

3 dari 4 halaman

Sulthan Zaky Seharusnya Kembali ke PSM

Bima Sakti memimpin sesi latihan Timnas Indonesia U-17 di Lapangan ABC, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (27/7/2023) pagi. (Bola.com/Abdul Aziz)

Selain Arkhan Kaka, ada pemain Timnas Indonesia U-17 lain yang sebenarnya dibutuhkan oleh klubnya di BRI Liga 1 2023/2024. Pemain yang dimaksud adalah Sulthan Zaky.

Namun, untuk sementara Zaky masih ada di skuad Timnas Indonesia U-17. Bima Sakti tak menutup kemungkinan Zaky akan segera kembali ke skuad Juku Eja dalam waktu dekat.

"Zaky sebenarnya juga harus kembali ke PSM, tapi alhamdulillah dia masih bersama kami," tandas Bima Sakti.

4 dari 4 halaman

Jadwal Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023

Piala Dunia U-17 - ilustrasi Piala Dunia U-17 2023 Indonesia (Bola.com/Adreanus Titus)

Grup A:

10 November 2023

  • Timnas Indonesia Vs A2

13 November 2023

  • Timnas Indonesia Vs A3

16 November 2023

  • A4 Vs Timnas Indonesia

 

Berita Terkait