Sinyal Berpisah! PSG Hapus Kylian Mbappe dari Cover Website Klub

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 03 Agu 2023, 19:30 WIB
PSG - Ilustrasi Kylian Mbappe (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Paris - Paris Saint-Germain (PSG) menghapus Kylian Mbappe dari cover website resmi klub. Tindakan ini menjadi sinyal PSG sudah berbulat hati melepas pemain Timnas Prancis itu. 

Cover website PSG saat ini dihiasi foto Lee Kang-In, Neymar Jr. Marco Verratti, Lucas Hernandez, dan Marquinhos. Tak ada wajah Kylian Mbappe

Advertisement

Skuad PSG sedang melakoni tur pramusim di Jepang dan Korea Selatan. Namun, Mbappe tidak bepergian bersama tim. 

Pada awal musim panas ini, Mbappe sudah memberi tahu PSG tidak akan memperpanjang kontraknya. Ikatan kontraknya dengan PSG akan habis pada musim panas 2024. 

PSG jelas tidak mau kehilangan Kylian Mbappe tanpa mendapatkan pundi-pundi uang. Mereka akan berusaha menjual Mbappe dengan harga mahal pada musim panas 2023. 

 

2 dari 4 halaman

PSG Bakal Mengadu ke FIFA

Kylian Mbappe bersama Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi. (AP Photo/Michel Spingler)

Sementara itu, PSG kabarnya sedang mempertimbangkan pengaduan ke FIFA. Yakni atas kecurigaannya terhadap Real Madrid dan Kylian Mbappe.

PSG merasa antara Real Madrid dan Kylian Mbappe sedang main belakang alias dianggap menjalin perjanjian pra-kontrak atas kepindahan secara gratis di musim panas 2024.

Tim berjulukan Les Parisiens kehilangan kesabaran dan semakin putus asa untuk menjual Kylian Mbappe. Kontrak pemain Timnas Prancis itu habis tahun depan dan dia sudah menolak untuk memperpanjangnya.

 

3 dari 4 halaman

Punya Bukti

Kylian Mbappe. Striker Prancis berusia 24 tahun milik PSG ini sebenarnya memiliki jumlah yang sama dengan Erling Haaland dalam raihan hattrick bersama PSG pada tahun 2022 sebanyak 4 kali hattrick di ajang Ligue-1 dan Piala Prancis. Namun Kylian Mbappe layak dinobatkan sebagai raja hattrick di liga top Eropa dengan kesuksesannya mencetak 1 kali hattrick pada ajang Piala Dunia 2022 bersama Timnas Prancis. Hattrick kelimanya tersebut di cetak saat partai final Piala Dunia 2022 kala The Bleus dikalahkan Argentina melalui adu penalti 4-2 (3-3). (AFP/Franck Fife)

Menurut laporan dari Marca, PSG serius mempertimbangkan untuk mengajukan keluhan ke FIFA terhadap Real Madrid atas dugaan pembajakan Mbappe.

Juara Prancis yakin memiliki banyak bukti tentang pemain berusia 24 tahun itu memiliki kesepakatan untuk bergabung dengan Real Madrid secara gratis pada 2024.

Sebagai permulaan, surat yang dikirimkan Mbappe menginformasikan tentang keputusannya untuk mengaktifkan opsi perpanjangan satu tahun dalam kontraknya, yang diklaim PSG tidak perlu atau diharuskan.

Klaim berikutnya adalah bahwa sang penyerang tidak bertemu dengan manajemen PSG seperti yang diminta oleh mereka dalam sebuah surat pada 3 Juli. Hal itu adalah bukti lain yang menunjukkan bahwa Mbappe memiliki kesepakatan dengan Real Madrid.

Terakhir adalah, demain berusia 24 tahun itu diketahui juga menolak tawaran kontrak baru dari klub yang dibuat bulan lalu. 

4 dari 4 halaman

Kecewa terhadap PSG

Dua gol di laga ini sama-sama dicetak lewat titik putih. Kylian Mbappe membawa PSG unggul lebih dahulu di babak pertama sebelum disamakan Joao Mario di babak kedua. (AP/Francois Mori)

Di sisi lain, Kylian Mbappe dianggap juga kecewa dengan klubnya, PSG. Meski tampak bahagia di depan publik, Mbappe dipahami kecewa dan tidak senang dengan situasinya di Paris.

Sementara Real Madrid juga tidak ada tanda-tanda bakal memboyong Mbappe ke Santiago Bernabeu sejauh ini. El Real sudah mendatangkan beberapa pemain baru, termasuk bintang Inggris, Jude Bellingham.

Menarik untuk ditunggu apakah PSG benar-benar akan menindaklanjuti kecurigaannya terhadap raksasa Spanyol.

Sumber: Sportkeeda 

Berita Terkait