VIDEO: 28 Tahun Perjalanan Karier Gianluigi Buffon, Kiper Terbaik Timnas Italia

oleh Decika Fatmawaty diperbarui 04 Agu 2023, 15:09 WIB

Bola.com, Jakarta Kiper Legendaris Italia, Gianluigi Buffon resmi pensiun setelah 28 tahun berkarir. Penjaga gawang berusia 45 tahun tersebut pensiun di Parma, klub pertama sekaligus terakhir dalam karirnya. Melalui video unggahan di media sosialnya kabar tersebut terkonfirmasi. 

Buffon merupakan salah satu penjaga gawang terbaik yang pernah ada. Sederet gelar juara sudah pernah diraihnya, dari tiga gelar gelar bersama Parma dan sejumlah trofi lain bersama Juventus hingga Piala Dunia pada tahun 2006 bersama Italia.

Advertisement

Memulai karir di Parma pada tahun 1994 hingga 2001 dan kembali lagi pada tahun 2021. Buffon berkarir paling lama di Juventus dari tahun 2001 hingga 2018. Kemudian pindah ke klub Prancis, Paris Saint-Germain selama satu tahun dan kembali ke Juventus. Berikut video selengkapnya.

Berita Terkait