Vidio Tawarkan Kemudahan dan Keunggulan Nonton Liga Inggris 2023 / 2024, Fans Dijamin Rasakan Atmosfer Seru

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 04 Agu 2023, 15:37 WIB
Jangan Lewatkan Keseruan Premier League Festival Akhir Pekan Ini. (Sumber : dok. vidio.com)

Bola.com, Jakarta - Vidio kembali menayangkan Liga Inggris secara eksklusif. Sebagai platform dengan jargon Home Of Sports, berbekal kemudahan penggunaan dan keunggulan, fans dijamin bisa merasakan atmosfer seru Premier League 2023/2024.

Setelah sukses menayangkan pertandingan musim 2022/2023, yang telah disaksikan hingga lebih dari 115 juta kali oleh hampir 9 juta penonton, pada bulan Agustus ini, Vidio akan menyambut musim baru dari Premier League, pada tanggal 12 Agustus 2023 mendatang.

Advertisement

Memasuki musim baru, Vidio terus berkomitmen menghadirkan kualitas layanan terbaik. Vidio akan menghadirkan kejutan-kejutan baru, yang bikin nonton Premier League jadi lebih seru.

"Kami berharap dengan tayangan di Vidio fans Premier League bisa merasakan atmosfer keseruannya," kata William Djumadi, Chief Financial Officer Vidio di Jakarta, Jumat (4/8/2023) siang WIB.

 

2 dari 5 halaman

Kemudahan Menonton Liga Inggris Lewat Vidio

Vidio, sebuah platform Over-The-Top (OTT) terkemuka karya anak bangsa. (Istimewa)

Vidio menawarkan kemudahan menonton Premier Leage dan berbagai macam olahraga lainnya. Sebab, user bisa mengaksesnya di gawai, laptop, atau PC.

"Kami bangga dengan pencapaian itu, mencapai 115 juta plays msim lalu, di situ kami merasa berhasil menayangkan tayangan yang unggul dan berkelas dunia," kata WIlliam lagi.

"Kualitas tayangan yang dihadirkan sama dengan HD. Yang membanggakan adalah kami menggunakan content delivery terbaik, sehingga kualitasnya menyesuaikan secara otomastis."

 

3 dari 5 halaman

Ragam Paket Murah

Vidio, aplikasi OTT lokal yang menyediakan layanan streaming tv dan radio online. (Dok. Vidio)

Tantangan utama Vidio adalah maraknya tayangan bajakan. Oleh karena itu, musim ini ragam paket yang ditawarkan lebih variatif dan sangat terjangkau.

Adapun paket berlangganan paling murah bisa didapat dengan mengeluarkan Rp25 ribu saja. Dengan begini, Vidio mengajak semua pencinta Premier League untuk tida mengakses platform atau tayangan bajakan.

"Vidio memberikan fleksibilitas dalam memberikan paket langganan, mulai dari yang Premier League saja, sampai paket-paket seru lainnya."

"Dalam hal pembayaran bisa lewat playstore, appstore, bahkan offline juga bisa."

4 dari 5 halaman

Premier League Makin Seru Di Vidio!

Bertambah seru, dalam rangka menyambut musim baru Premier League, pada hari ini (04/08) hingga tanggal 6 Agustus 2023 mendatang, Vidio juga menyambut kedatangan Peter Schmeichel di Jakarta, dengan serangkaian agenda bersama para rekan media, fans, komunitas, hingga para selebriti, mulai dari Jakarta City Tour, Press Conference, Meet & Greet, hingga Fun Football Match bersama Selebritis FC (yang terdiri dari Raffi Anmad, Darius Sinathrya, ko Uwais, Bastian Steel, Rico Ceper, dan lain-lain), dan berbagai agenda seru lain-nya.

Sebagai agenda utama di Jakarta, Schmeichel juga akan hadir di “Vidio Premier League Festival” pertama di Indonesia, yang diselenggarakan oleh Vidio dan SCTV, pada tanggal 5 Agustus 2023 mendatang di Cilandak Town Square. Festival ini akan dimeriahkan oleh penampilan dari sejumlah musisi terbaik Indonesia, mulai dari VIRST, Christie, Rumahsakit, Saykoji, hingga Marion Jola.

Dapat diikuti oleh masyarakat umum, secara gratis, pada pelaksanaan Vidio Premier League Festival juga akan diadakan kegiatan Fanmeeting, Fansigning, hingga Jersey Auction (terbatas untuk beberape arang beruntung), yang diikuti dengan banyak games seru dengan hadiah menarik, dan sesi intaraktif, bersama Peter Schmeichel.

5 dari 5 halaman

Berita Terkait