Catat Guys! Pagi Ini, Lionel Messi Bakal Tampil Lagi Bersama Inter Miami

oleh Hendry Wibowo diperbarui 07 Agu 2023, 05:15 WIB
Pemain Inter Miami, Lionel Messi saat mengambil tendangan bebas ke arah gawang Cruz Azul pada ajang Piala Liga 2023, Sabtu (22/7/2023) pagi WIB. (AP Photo/Lynne Sladky)

Bola.com, Jakarta - Hari Senin (06/08/2023) pagi WIB, pemain asal Argentina, Lionel Messi akan kembali bermain bersama tim barunya, Inter Miami. 

Lionel Messi diprediksi bakal jadi starter saat Inter Miami bersua FC Dallas pada babak 16 besar Leagues Cup. Kickoff laga ini berlangsung pukul 08.30 WIB. 

Advertisement

Total Lionel Messi sudah bermain tiga kali bersama Inter Miami di ajang Leagues Cup ini. Dari tiga penampilan tersebut, eks Barcelona dan PSG ini selalu memberikan kontribusi gol. 

Adapun di MLS, La Pulga kemungkinan besar baru akan menjalani debutnya saat bersua Charlotte di DRV PNK Stadium pada 21 Agustus mendatang.

 

 

2 dari 3 halaman

Sebelum Messi Datang, Inter Miami Terpuruk

Pemain Inter Miami, Lionel Messi (kanan) berusaha melewati pemain Atlanta United pada laga lanjutan Major League Soccer 2023 di DRV PNK Stadium, Florida, Rabu (26/07/2023) pagi WIB. (AP Photo/Rebecca Blackwell)

Sebelum kehadiran Lionel Messi, Inter Miami sedang terpuruk. Klub yang dijuluki The Herons tersebut gagal menang dalam enam pertandingan terakhir.

Bahkan, mereka tak mampu meraih tiga poin dalam 11 laga secara beruntun di Major League Soccer (MLS). Namun, Lionel Messi mampu mendongkrak performa Inter Miami.

Messi tampil gacor dalam tiga laga perdananya bersama Miami. La Pulga berhasil membawa Inter Miami meraih kemenangan dalam tiga laga tersebut, serta mencetak lima gol.

Teranyar, Lionel Messi menyumbangkan dua gol saat The Herons menang 3-1 atas Orlando City pada laga 32 besar Leagues Cup, Kamis (3/8/2023). Berkat hasil tersebut, Inter Miami melenggang ke-16 besar.

3 dari 3 halaman

Dukungan Eks Barcelona

Setelah membela Barcelona selama 15 tahun, Sergio Busquets akhirnya pergi secara gratis pada akhir musim 2022/2023. Ia akhirnya memilih Inter Miami yang mengontraknya hingga 31 Desember 2025 untuk bereuni dengan Lionel Messi. (mlssoccer.com)

Kini performa Messi diprediksi bakal semakin moncer bersama Inter Miami. Apalagi ia didukung dua pemain yang pernah bekerja sama di Barcelona dahulu.

Sosok Sergio Busquets bahkan sudah mulai rutin bermain sebagai starter pada beberapa laga terakhir.

Kemudian ada Jordi Alba yang bisa semakin memanjakan Messi di lini serang.

Berita Terkait