Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Arab Saudi 2023 / 2024: Juara Bertahan Melaju Kencang, Ronaldo Cs Loyo

oleh Aryo Atmaja diperbarui 15 Agu 2023, 12:30 WIB
Ilustrasi - Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo di Liga Arab (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Bola.com, Jakarta - Pekan pertama Liga Arab Saudi atau Saudi Pro League 2023/2024 tuntas. 18 tim peserta telah menyelesaikan pertandingan perdananya.

Hasil positif dirah juara bertahan Al-Ittihad dalam mengawali kampanye Liga Arab Saudi musim ini. Mereka meraih kemenangan telak 0-3 atas Al-Raed.

Advertisement

Al Hilal juga ikut meraih kemenangan meyakinkan atas Abha 3-1. Malcom menjadi Bintang kemenangan Al Hilal dengan mencatat hattrick.

Nasib kurang mujur dialami Al-Nassr. Runner-up Liga Arab Saudi musim lalu harus menyerah 1-2 di tangan Al Ettifaq asuhan Steven Gerrard.

Cristiano Ronaldo absen dalam pertandingan ini karena cedera. Yuk simak hasil lengkap dan klasemen Liga Arab Saudi berikut ini.

2 dari 5 halaman

Persaingan di Tabel Klasemen

Reaksi pemain Al-Ettifaq, Jordan Henderson setelah timnya kebobolan dari Al-Nassr saat laga pekan pertama Liga Arab Saudi 2023/2024 di Prince Mohamed bin Fahd Stadium, Dammam, Selasa (15/08/2023) dini hari WIB. (AFP/Ali Alhaji)

Hasil di pekan pertama membuat Al Ittihad untuk sementara berada di puncak klasemen dengan nilai tiga dan unggul selisih gol. Disusul enam tim yang juga meraih kemenangan di laga pertama.

Secara berurutan ditempat oleh Al Hilal, Al Feiha, Al Ahli, Al Ettifaq, Al Ta’ee, dan Al Riyadh. Sementara Al-Nassr tercecer di urutan ke-12.

3 dari 5 halaman

Hasil Pertandingan

Pemain Al-Nassr, Sadio Mane (kiri) dan pemain Al-Ettifaq, Jordan Henderson saat laga pekan pertama Liga Arab Saudi 2023/2024 di Prince Mohamed bin Fahd Stadium, Dammam, Selasa (15/08/2023) dini hari WIB. (AFP/Ali Alhaji)

Pekan 1 Liga Arab Saudi 2023/2024

  • Al-Ahli Vs Al Hazm (3-1)
  • Al Ta’ee Vs Damac FC (1-0)
  • Al Feiha Vs Al Khaleej (3-1)
  • Al-Fateh Vs Al-Taawon (1-1)
  • Al Riyadh Vs Al Wahda (1-0)
  • Al-Raeed Vs Al Ittihad (0-3)
  • Abha Vs Al Hilal (1-3)
  • Al Ettifaq Vs Al-Nassr (2-1)
  • Al Shahab Vs Al Akhdoud (1-1)
4 dari 5 halaman

Daftar Pencetak Gol

  • 3 Gol: Malcom (Al Hilal), Roberto Firmino (Al-Ahli)
  • 2 Gol: Ivan Coronado (Al Ittihad)
5 dari 5 halaman

Klasemen Liga Arab Saudi

Berita Terkait