5 Fakta Menarik Jelang Pekan ke-9 BRI Liga 2023 / 2024: Dua Big Match Menyita Perhatian

oleh Radifa Arsa diperbarui 17 Agu 2023, 07:15 WIB
BRI Liga 1 - Ilustrasi Trofi Liga 1 dan Logo Klub (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Sejumlah partai besar bakal mewarnai pekan kesembilan BRI Liga 1 2023/2024. Tim-tim elite yang sempat menelan hasil negatif bakal mendapatkan ujian untuk kembali ke jalur kemenangan.

Setidaknya, ada dua partai menarik yang patut dinantikan pada laga pekan kesembilan BRI Liga 1 kali ini. Yang pertama ialah duel klasik antara eks kontestan Perserikatan, Persebaya Surabaya melawan PSM Makassar.

Advertisement

Kondisi keduanya tak jauh berbeda pada awal musim ini. Sebab, mereka sama-sama baru menang tiga kali. Dua laga lainnya imbang, sedangkan tiga sisanya kalah. Juru taktik Persebaya, Aji Santoso, pun terdepak dari jabatannya.

Selanjutnya, ada pertemuan antara dua klub besar yang tengah mengalami kendala, yakni Persija Jakarta kontra Arema FC. Macan Kemayoran, yang sempat moncer awal musim ini, akhirnya melempem pada dua laga terbaru.

Sementara Arema FC tak kunjung memperlihatkan tanda-tanda kebangkitan. Singo Edan sampai saat ini masih terdampar di dasar klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Berikut Bola.com menyajikan fakta-fakta menariknya.

2 dari 7 halaman

Persebaya Bertaji setelah Ditinggal Aji

Pemain Persebaya Surabaya, Bruno Moreira, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persis Solo dalam lanjutan BRI Liga 1 2023/2023 di Stadion Manahan, Sabtu (1/7/2023) malam WIB. (Bola.com/Aditya Wany)

Salah satu catatan menarik dari Persebaya Surabaya jelang pekan kesembilan ini ialah dua kemenangan beruntun. Hasil ini diraih Bajul Ijo setelah mereka ditinggalkan Aji Santoso yang sempat diistirahatkan manajemen.

Sebagai gantinya, tim asal Kota Pahlawan ditangani Uston Nawawi. Hasilnya memang memukau. Mereka sukses mengakhiri lima laga tanpa kemenangan setelah menggasak Bhayangkara FC (2-1) dan Persita Tangerang (1-0).

Dua laga terakhir ini tentu jadi modal berharga bagi Bajul Ijo untuk kembali bersaing di papan atas. Apalagi, mereka sudah mulai naik ke peringkat ke-11 setelah sebelumnya terpuruk di peringkat ke-15, alias satu strip di atas zona merah.

3 dari 7 halaman

Persija Terjun Bebas

Pemain Persija Jakarta, Marko Simic melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang Bhayangkara Presisi melalui eksekusi penalti pada laga pekan ketiga BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (16/7/2023). Persija menang dengan skor 4-1. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Ketatnya persaingan untuk berebut papan atas klasemen sementara BRI Liga 1 ternyata tak mampu diimbangi Persija Jakarta. Padahal, pada pekan keenam lalu, Macan Kemayoran sempat merebut posisi puncak.

Sayangnya, dua hasil minor secara beruntun membuat peringkat anak asuh Thomas Doll terjun bebas. Sempat ditahan imbang Borneo FC (1-1), Persija justru takluk dua gol tanpa balas dari Madura United. Belakangan, klub ini bertengger di pucuk klasemen.

Dua laga tanpa kemenangan ini membuat Persija melorot ke peringkat tujuh. Mereka terpaut empat poin dari pemuncak klasemen sementara.

4 dari 7 halaman

Nasib Sang Juara Bertahan

Selebrasi pemain PSM Makassar, Wiljan Pluim (tengah), setelah mencetak gol ke gawang Persikabo 1973 dalam pertandingan lanjutan pekan ketiga BRI Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibonong, Jawa Barat, Jumat (14/7/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Sebagai jawara BRI Liga 1 musim lalu, PSM Makassar tentu menjadi kontestan yang diperhitungkan. Sayangnya, performa Juku Eja justru sebaliknya: mereka tampil compang-camping pada awal musim.

Setelah melewati dua laga perdana tanpa kemenangan, PSM sempat bangkit pada dua laga berikutnya. Namun, lagi-lagi masalah konsistensi menjadi kendala Juku Eja untuk bisa bertahan di tengah ketatnya persaingan.

Mereka akan menghadapi ujian sulit saat berjumpa Persebaya. Tim lawan memang punya tren positif jelang pertemuan ini. Tapi, PSM butuh kemenangan untuk kembali beredar di papan atas.

5 dari 7 halaman

Singo Edan Jadi Bulan-Bulanan

Arema FC - Ilustrasi Logo (Bola.com/Adreanus Titus)

Sebelum memasuki pekan kesembilan, Arema FC tampaknya masih belum lepas dari statusnya sebagai tim pesakitan di BRI Liga 1. Sebab, Singo Edan tak kunjung mencatatkan kemenangan di musim ini.

Dari delapan pertandingan, mereka hanya bisa meraup dua poin dari dua hasil imbang. Artinya, Singo Edan sudah enam kali mengalami kekalahan. Catatan performanya juga terlihat sangat memprihatinkan.

Mereka baru bisa mencetak tujuh gol, sedangkan gawangnya sudah 20 kali kebobolan. Mereka jadi lumbung gol karena jumlah kebobolannya termasuk tertinggi di antara kontestan lainnya musim ini.

6 dari 7 halaman

Arema Bergantung pada Gustavo Almeida

Selebrasi pemain Arema FC, Gustavo Almeida dos Santos (kanan), setelah menjebol gawang Persib Bandung dalam pertandingan pekan kedua BRI Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (7/7/2023). (Bola.com/Alit Binawan)

Menjelang duel kontra Persija Jakarta, Arema FC masih belum juga mengakhiri ketergantungannya pada sosok Gustavo Almeida. Dari delapan laga, tujuh gol yang dihasilkan Singo Edan semuanya dicetak pemain asal Brasil ini.

Dengan koleksi tujuh gol, Almeida memang akhirnya jadi pemuncak daftar top scorer BRI Liga 1. Namun, masalahnya bakal muncul ketika striker berusia 27 tahun itu tak bisa menjebol gawang lawan.

Setidaknya, masalah ini sudah terlihat pada tiga laga terakhir Singo Edan. Saat Almeida macet, Arema FC tak bisa mengandalkan pemain lain untuk mencetak gol. Hasilnya, mereka sudah mengalami paceklik gol pada tiga laga terakhir.

7 dari 7 halaman

Lihat Peta Persaingan Musim Ini

Berita Terkait