Kalah dari Malaysia di Laga Pembuka Piala AFF U-23 2023, Shin Tae-yong Sebut Wasit Seharusnya Tak Berikan Penalti

oleh Hery Kurniawan diperbarui 19 Agu 2023, 00:40 WIB
Pertandingan Timnas Indonesia U-23 kontra Malaysia pada laga perdana Grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Province Stadium, Rayong, Jumat (18/8/2023). (Bola.com/PSSI)

Bola.com, Rayong - Start buruk dialami Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023. Jumat (18/8/2023) malam WIB, Garuda Muda kalah 1-2 dari Malaysia.

Ramadhan Sananta sebenarnya mampu mebawa Timnas Indonesia U-23 unggul lebih dahulu pada laga ini. Namun, dua gol dari Fergus Tierney mampu membungkam skuad Garuda Muda.

Advertisement

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong pun berbicara mengenai kekalahan tim asuhannya itu. Shin merasa Malaysia tak layak mendapatkan hadiah penalti.

Shin merasa gerakan yang dilakukan Kadek Arel kepada Fergus Tierney pada babak kedua tak layak dianggap sebagai pelanggaran.

Apalagi pelanggaran itu berbuah tendangan penalti untuk Malaysia. "Itu seharusnya tidak pelanggaran, dan bukan penalti," ujar Shin Tae-yong selepas pertandingan.

2 dari 3 halaman

Mengubah Jalannya Laga

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 kontra Malaysia pada laga perdana Grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Province Stadium, Rayong, Jumat (18/8/2023). (Bola.com/PSSI)

Gol penalti itu dicetak oleh Fergus Tierney pada menit ke-54. Pemain keturunan Skotlandia itu dengan cerdik mengecoh Ernando Ari Sutaryadi.

Shin Tae-yong menyayangkan hadiah penalti itu. Apalagi gol yang datang dari penalti itu mampu mengubah jalannya pertandingan.

Permainan Timnas Indonesia U-23 menjadi memburuk. Mereka pun harus rela kembali kebobolan dan akhirnya kalah dari Malaysia. "Sayangnya itu mengubah jalannya pertandingan," keluhnya.

3 dari 3 halaman

Sudah Berjuang

Piala AFF U-23 - Malaysia Vs Timnas Indonesia_Alternatif (Bola.com/Adreanus Titus)

Lebih lanjut, Shin Tae-yong merasa kedua tim sudah sama-sama berjuang keras pada laga ini. Para pemain sudah berjuang untuk mendapatkan kemenangan.

"Saya pikir kedua tim berjuang dengan luar biasa," tandasnya.

Timnas Indonesia U-23 akan menjalani laga kedua pada Minggu (20/8/2023). Mereka akan menghadapi Timor Leste pada laga itu.

Berita Terkait