Daftar Lengkap Transfer Resmi Arsenal pada Musim Panas 2023

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 23 Agu 2023, 09:45 WIB
Premier League - Logo Arsenal (Bola.com/Erisa/Decika Fatmawaty)

Bola.com, Jakarta - Aktivitas Arsenal di bursa transfer musim panas 2023. Klub berjulukan The Gunners ini menghabiskan uang lebih banyak dari pendapatan mereka dari pelepasan pemain. Padahal jumlah pemain yang dilepas jauh lebih banyak dari yang datang.

Sejauh ini, ada empat pemain baru yang datang ke Arsenal. Selain tiga pemain yang sudah didatangkan sejak pramusim 2023, yaitu Kai Havertz, Jurrien Timber, dan Declan Rice, terbaru Arsenal mendatangkan kiper Brentford, David Raya, dengan status pinjaman.

Advertisement

Dari empat nama itu, Arsenal tercatat mengeluarkan dana hingga 211,6 juta pound. Menariknya, jumlah pendapatan The Gunners hanya 42,4 juta pound, padahal jumlah pemain yang dilepas lebih banyak.

Pemain-pemain yang dilepas oleh Arsenal antara lain Nikolaj Moller, Mazeed Ogungbo, Pablo Mari, Granit Xhaka, Ben Cottrell, Auston Trusty, dan Matt Turner.

Selain itu Arsenal juga melepas pemain dengan status pinjaman, seperti Catalin Cirjan, Mauro Bandeira, Billy Vigar, Hubert Graszyk, Mika Biereth, Charlie Patino, Marquinhos, dan Runar Alex Runarsson.

2 dari 5 halaman

Pemain Masuk

Declan Rice merayakan kemenangan Arsenal atas Man City pada FA Community Shield 2023/2023. (AFP/Justin Tallis)

 

  1. Kai Havertz (Chelsea)
  2. Jurrien Timber (Ajax)
  3. Declan Rice (West Ham United)
  4. David Raya (pinjaman dari Brentford)

 

3 dari 5 halaman

Pemain Keluar

Bek Arsenal, Pablo Mari berusaha menghalau bola saat menghadapi Sheffield United pada laga Liga Inggris 2020/2021 di Bramall Lane, Sheffield (11/4/2021). Pablo Mari dipermanenkan Monza dari Arsenal pada awal musim 2023/2024 setelah berstatus pinjaman selama semusim. Pablo Mari sendiri didatangkan Arsenal pada awal musim 2020/2021 dari Flamengo. Bersama The Gunners Pablo Mari hanya tampil 12 laga di Liga Inggris pada 2020/2021 dan 2021/2022. (AFP/Pool/Tim Keeton)
  1. Nikolaj Moller (St Gallen)
  2. Mazeed Ogungbo (Barrow)
  3. Pablo Mari (Monza)
  4. Granit Xhaka (Bayer Leverkusen)
  5. Ben Cottrell (Mura)
  6. Auston Trusty (Sheffield United)
  7. Matt Turner (Nottingham Forest)
  8. Catalin Cirjan (dipinjamkan ke Rapid Bucuresti)
  9. Mauro Bandeira (dipinjamkan ke Colchester United)
  10. Billy Vigar (dipinjamkan ke Eastbourne Borough)
  11. Hubert Graszyk (dipinjamkan ke Slough Town)
  12. Mika Biereth (dipinjamkan ke Motherwell)
  13. Charlie Patino (dipinjamkan ke Swansea City)
  14. Marquinhos (dipinjamkan ke Nantes)
  15. Runar Alex Runarsson (dipinjamkan ke Cardiff City)
4 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League

Berita Terkait