Bola.com, Riyadh - Cristiano Ronaldo masih memperlihatkan magisnya bersama Al Nassr. Meski tak mencetak gol, Ronaldo turut membantu Al Nassr menang atas Shabab Al Ahli pada play-off Liga Champions Asia musim ini.
Menjalani duel di Al Awal Park at King Saud University, Rabu (23/8/2023) dini hari WIB, CR7 menghuni starting XI Al Nassr. Cristiano Ronaldo diplot sebagai ujung tombak dalam formasi 4-3-3.
Kapten Timnas Portugal itu kerap mengancam gawang Shabab Al Ahli. Namun, Ronaldo gagal membobol gawang lawan.
Kendati begitu, Cristiano Ronaldo menjadi kreator gol Marcelo Brozovic pada menit ke-90+7. Al Nassr pun menyudahi pertandingan dengan kemenangan 4-2.
Adapun ketiga gol lainnya milik Al Nassr dicetak Talisca menit ke-11 dan 90+5, serta Sultan Al Ghannam pada menit ke-88. Sementara itu, dua gol Shabab disarangkan Yahya Al Ghassani menit ke-18 dan 46'.
Melenggang ke Fase Grup
Berkat hasil tersebut, Al Nassr berhasil melenggang ke fase grup Liga Champions Asia musim ini. Lolos dari jalur play-off, Cristiano Ronaldo dkk. menghuni Pot 4.
Pengundian fase grup Liga Champions Asia akan berlangsung pada Kamis (24/8/2023) di AFC House, Kuala Lumpur, Malaysia. Nantinya, ke-40 tim yang lolos akan terbagi dalam 10 grup.
Pertandingan fase grup dijadwalkan bakal bergulir pada 18 September sampai 13 Desember 2023.
Hasil pertandingan:
Selasa, 22 Agustus 2023
- Urawa Reds 3-0 Lee Man
- Incheon 3-1 Hai Phong
- Shanghai Port 2-3 BG Pathum United
- Zhejiang 1-0 Port FC
- Al Wakrah 0-1 Navbahor
- Tractor 1-3 Sharjah
Rabu, 23 Agustus 2023
- Al Nassr 4-2 Shabab Al Ahli
- Al Arabi 0-1 AGMK
Daftar 40 Tim pada Fase Grup Liga Champions Asia Musim Ini:
West region
Pot 1
- Al Hilal (Arab Saudi)
- Persepolis (Iran)
- Al Sadd (Qatar)
- Pakhtakor (Uzbekistan)
- Al Ittihad (Arab Saudi)
Pot 2
- Nassaji (Iran)
- Al Duhail (Qatar)
- Nasaf (Uzbekistan)
- Al Fayha (Arab Saudi)
- Sepahan (Iran)
Pot 3
- Al Faisaly (Uni Emirat Arab)
- Istiklol (Tajikistan)
- Al Quwa Al Jawiya (Irak)
- Ahal Anew (Turkmenistan)
- Mumbai City (India)
Pot 4
- Al Ain (Uni Emirat Arab)
- Navbahor (Uzbekistan)
- Sharjah (Uni Emirat Arab)
- Al Nassr (Arab Saudi)
- AGMK (Uzbekistan)
Daftar 40 Tim pada Fase Grup Liga Champions Asia Musim Ini:
East region
Pot 1
- Ulsan Hyundai (Korea Selatan)
- Yokohama F. Marinos (Jepang)
- Wuhan Three Towns (China)
- Buriram United (Thailand)
- Jeonbuk Hyundai Motors (Korea Selatan)
Pot 2
- Ventforet Kofu (Jepang)
- Shandong Taishan (China)
- Bangkok United (Thailand)
- Pohan Steelers (Korea Selatan)
- Kawasaki Frontale (Jepang)
Pot 3
- Hanoi FC (Vietnam)
- Kaya-Iloilo (Filipina)
- Johor Darul Ta'zim (Malaysia)
- Melbourne City (Australia)
- Lion City Sailors (Singapura)
Pot 4
Baca Juga
- Kithcee (Hong Kong)
- Incheon United (Korea Selatan)
- Urawa Red Diamonds (Jepang
- Zhejiang (China)
- BG Pathum United (Thailand)