Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) mengambil keputusan untuk memecat Mason Greenwood pada Senin (21/8/2023). Keputusan itu dibuat karena sang gelandang terlibat tindakan kriminal.
MU pada awalnya masih berniat memberikan 'kesempatan'. Namun akhirnya, setelah menyelesaikan penyelidikan internal mereka atas perilaku pemain berusia 21 tahun itu, mereka mengumumkan bahwa Mason Greenwood tidak akan bermain lagi di Old Trafford.
Kejaksaan Agung juga sebenarnya telah mencabut dakwaan percobaan pemerkosaan, penyerangan, dan pengendalian serta perilaku pemaksaan terhadap penyerang tersebut enam bulan lalu, setelah dia pertama kali ditangkap pada Januari 2022. Tetapi MU tetap pada keputusan mutakhir, yakni memecatnya.
"Saya sepenuhnya menerima bahwa saya melakukan kesalahan, dan saya mengambil tanggung jawab atas situasi yang menyebabkan postingan media sosial tersebut. Keputusan hari ini adalah bagian dari proses kolaboratif antara Manchester United, keluarga saya, dan saya sendiri," kata Mason Greenwood.
Meskipun ini menandai akhir yang pahit bagi pemain yang pernah menjanjikan ini, yang menghabiskan 14 tahun bersama klub masa kecilnya dan berhasil lulus dari akademi, Mason Greenwood bukanlah satu-satunya pesepak bola yang dipecat karena tindakan kontroversial.
Berikut ini Bola.com mengulas tujuh pemain lainnya:
Dennis Wise
Hanya dalam satu musim bersama Leicester City, Dennis Wise menunjukkan citra kerasnya sebelum dipecat. Dia hanya membuat 17 penampilan di musim 2001/2002 untuk The Foxes setelah pindah dari Chelsea.
Gelandang emosional ini terlibat pertengkaran dengan Callum Davidson sampai-sampai ia mematahkan hidung dan rahang rekan setimnya itu. Wise dipulangkan, diskors pada Juli 2002 dan kemudian dipecat karena pelanggaran serius, meski kontraknya tersisa dua tahun.
Pelatih Garuda Select ini kemudian mengajukan banding terhadap keputusan tersebut, meskipun awalnya berhasil, namun dibatalkan.
Adrian Mutu
Salah satu rekrutan pertama era Roman Abramovich di Chelsea adalah striker Rumania Adrian Mutu pada 2003. Lebih dari setahun setelah kedatangannya, dia dinyatakan positif kokain dan diganjar dengan larangan tujuh bulan bersama dengan denda £20.000 oleh FA.
Empat tahun tersisa dari kontraknya kemudian diakhiri dan dia bergabung dengan Juventus,.Chelsea kemudian meminta kompensasi dari pemain tersebut karena melanggar ketentuan kesepakatannya. Kisah itu berlanjut sampai Mutu diperintahkan untuk membayar ganti rugi kepada the Blues sebesar £15,2 juta pada tahun 2018.
Nicolas Anelka
Karier striker Prancis Anelka, dengan bakat luar biasa, dirusak oleh kontroversi. Padahal ia menikmati hidupnya dengan bermain bersama tim seperti Arsenal, Real Madrid, dan Chelsea.
Namun ketika beseragam West Brom pada 2013/2014, ia dipecat karena melakukan gerakan anti-Semit yang dikenal sebagai quenelle. Anelka mengaku tidak bersalah tetapi didenda oleh FA, dilarang bermain lima pertandingan dan diperintahkan untuk menyelesaikan kursus pendidikan, sebelum West Brom memecatnya karena pelanggaran berat.
Mark Bosnich
Mantan bintang Chelsea lainnya yang dipecat adalah kiper Australia Bosnich. Mirip dengan Mutu, sang penjaga gawang juga diskors tanpa batas waktu karena kedapatan mengonsumsi kokain dalam sistem tubuhnya, meskipun ia mengatakan ada yang mengerjainya saat pulang dari sebuah pesta di klab malam.
Dia dipecat pada Januari 2003 dan kalah dalam kasusnya melawan Chelsea karena pemecatan yang tidak adil. Sir Alex Ferguson bahkan menyebut Bosnich sebagai pemain profesional yang buruk sebelum pindah dari Old Trafford ke Stamford Bridge.
Emmanuel Eboue
Pahlawan kultus Arsenal Emmanuel Eboue kembali ke Liga Inggris dengan banyak kemeriahan pada tahun 2016, bergabung dengan Sunderland sebagai agen bebas. Keputusan berani untuk merekrut pemain Pantai Gading itu dengan cepat menjadi bumerang karena ia hanya bertahan beberapa minggu saja.
Eboue secara mengejutkan dijatuhi larangan satu tahun karena gagal membayar mantan agennya. Dan Sunderlnad merespons dengan melepaskan bek tersebut tanpa satu pun penampilan.
Joey Barton
Pemain lain yang kariernya tidak pernah jauh dari kontroversi adalah Barton, yang telah melakukan banyak pelanggaran bahkan saat masih muda. Sia kembali terlibat dalam kontroversi sebagai seorang veteran pada tahun 2016.
Dia membuat delapan penampilan untuk Rangers tetapi diskors setelah dua bulan menyusul pertengkaran dengan manajer Mark Warburton dan rekan setimnya Andy Halliday di tempat latihan. Barton diperintahkan untuk menjauh dari klub sebelum akhirnya dipecat.
Sergio Berti
Bintang Argentina Sergio Berti mencatatkan 22 caps untuk tim nasionalnya dan bahkan bermain di Piala Dunia 1998. Namun perpindahan ke Liga Skotlandia empat tahun kemudian menandai penurunan tajam.
Berti mendapat masalah setelah meludahi rekan setimnya Richard Brittain dalam pertandingan pramusim melawan Morecambe. Tanpa membuat satu pun penampilan kompetitif, mantan pemain River Plate itu dipecat, meskipun SFA memerintahkan klub untuk melunasi sisa kontraknya sebesar £250.000.
Sumber: Daily Star