Boleh Dong Berandai-andai, Marc Marquez Gabung VR46 Racing Team di MotoGP 2024: Jadi Anak Buah Valentino Rossi, Sponsornya Pertamina

oleh Hendry Wibowo diperbarui 26 Agu 2023, 22:36 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez. (Twitter/Repsol Honda)

Bola.com, Jakarta - Jangan terlalu serius ya guys baca artikel ini. Bola.com ingin berandai-andai terkait isu kepergian Marc Marquez dari Repsol Honda pada MotoGP 2024.

Menurut artikel yang ditulis situs Speedweek, Marc Marquez punya klausul dalam kontrak bareng Honda. Isinya ia boleh mengakhiri kontraknya bersama pabrikan asal Jepang itu asalkan perginya ke tim satelit. 

Advertisement

Nah bicara tim satelit, VR46 Racing Team yang dipunyai Valentino Rossi bisa jadi destinasi karier seorang Marc Marquez. 

Apalagi pada MotoGP 2023, VR46 Racing Team yang diperkuat Marco Bezzecchi dan Luca Marini telah terbukti punya motor kompetitif. Sesuatu yang bekum tentu didapat Marc Marquez jika bertahan di Honda. 

Hal di atas bakal semakin menarik, karena VR46 Racing Team dikabarkan akan disponsori perusahaan BUMN asal Indonesia, Pertamina. Pertamina sudah mengkonfirmasi bahwa sedang terlibat negosiasi dengan tim VR46.  

Menarik bukan? Nama timnya Pertamina VR46 Racing Team. Yang punya legenda Valentino Rossi plus salah satu pembalapnya, Marc Marquez. Paket komplet, menjual banget nih!

 

2 dari 4 halaman

Mustahil?

Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan rider Repsol Honda, Marc Marquez dikenal memiliki hubungan yang buruk di lintasan MotoGP. (Jure Makovec / AFP)

Jadi seberapa besar kans Marc Marquez gabung VR46 Racing Team? Seperti yang sudah dibilang tadi, jangan serius-serius ya. 

Semua tahu, Marc Marquez punya hubungan buruk dengan Valentino Rossi.

Situs Speedweek mendeskripsikan, jangankan gabung VR46, buat negosiasi saja, manajemen Marc Marquez pasti sungkan bertemu Valentino Rossi. 

Apalagi orang yang dipercaya Rossi mengurus tim VR46 adalah Uccio Salucci. Salucci dikenal sangat membenci sosok Marc Marquez. 

3 dari 4 halaman

Sudah Mulai Ditawarkan ke Tim Lain

Marc Marquez berulang kali mengatakan bahwa dirinya bakal menghormati kontrak bersama Repsol Honda pada MotoGP 2024. 

Namun kesabaran pembalap asal Spanyol itu dinilai sudah mencapai level tertinggi, sehingga isu kepergiannya terus berhembus. 

Terbaru di sela-sela MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, akhir pekan lalu, muncul isu Marc Marquez sudah mulai ditawarkan ke tim lain. 

 

4 dari 4 halaman

Diskon Kontrak

Aksi Marc Marquez saat mengikuti MotoGP Austria di sirkuit Red Bull Ring. Dia berhasil mengemas poin untuk pertama kali di balapan hari Minggu (AFP)

Bukan cuma itu, tim peminat Marc Marquez bakal mendapat diskon kontrak. Artinya yang penting juara dunia MotoGP enam kali itu bisa meninggalkan Honda. 

Menariknya kabar bahwa Marc Marquez ditawarkan ke tim lain diamini oleh petinggi KTM, Pit Beirer. 

Pit Beirer pernah berbicara pada bulan Juli yang lalu: "Anda tidak akan percaya betapa seringnya Marc Marquez ditawarkan kepada kami dalam beberapa bulan terakhir," ujarnya. 

 

Berita Terkait