Bola.com, Jakarta - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp angka bicara menanggapi kartu merah yang diberikan kepada Virgil van Dijk pada pertandingan versus Newcastle United, Minggu (27/8/2023) malam WIB.
Liverpool sukses mempecundangi tuan rumah Newcastle 2-1 di Stadion St. James Park lewat borongan dua gol Darwin Nunez. Namun usaha The Reds sangat berat.
Sebab pada menit ke-25, mereka harus kehilangan bek sekaligus kapten tim Virgil van Dijk.
Virgil van Dijk melanggar Alexander Isak pada menit ke-28, tepat di depan kotak penalti Liverpool. Wasit John Brooks langsung mengganjar kartu merah untuk pemain asal Belanda itu.
Tak Layak Kartu Merah
Jurgen Klopp mengomentari kartu merah yang diberikan wasit untuk Van Dijk. Klopp terheran-heran dengan keputusan wasit yang dianggapnya berlebihan.
“Saya tidak berpikir itu adalah kartu merah. Hampir tidak ada kontak, sangat sedikit, dan sedang menuju ke arah bola, tapi apa yang bisa saya katakan?,” tutur Jurgen Klopp seperti dilansir dari situs Liverpool.
Wewenang Wasit
Jurgen Klopp menambahkan bahwa keputusan sudah dibuat oleh wasit, dan ia juga tidak bisa ikut campur.
“Keputusannya begini, saya tidak bisa mengubahnya dan saya tidak menginginkannya. Itulah alasan mengapa saya bukan wasit dan memang demikian,” jelas eks pelatih Borussia Dortmund.
Kemenangan Fantastis Jurgen Klopp
Ada statistik menarik soal kemenangan tadi malam. Jurgen Klopp menambah catatan apik setiap berjumpa Eddie Howe (pelatih Newcastle) setelah kemenangan tadi malam. Melansir data dari Opta, hasil semalam adalah kemenangan ke-11 beruntun atas Howe.
Sekaligus merupakan rekor kemenangan terlama dalam sejarah kompetisi yang diraih oleh seorang manajer melawan manajer lawan tertentu.
Sumber: Liverpool