Bola.com, Jakarta - Giornata ketiga Serie A Liga Italia 2023/2024 akan digelar mulai Jumat (1/9/2023) malam hingga Senin (4/9/2023) dini hari WIB. Sejumlah laga menarik untuk dinantikan, seperti AS Roma menjamu AC Milan, Napoli menghadapi Lazio, dan Inter Milan melawan Fiorentina.
Rangkaian giornata ketiga Serie A Liga Italia bakal dimulai dengan pertemuan antara Sassuolo kontra Hellas Verona pada Jumat (1/9/2023) malam. Setelah itu, AS Roma akan menjamu AC Milan pada Sabtu (2/9/2023) dini hari WIB.
AC Milan tentu berharap bisa mencuri tiga poin di ibu kota. Keberhasilan Rossoneri menang 2-0 di markas Bologna dan 4-1 saat menjamu Torino menjadi modal bagi tim asuhan Stefano Pioli itu.
Sementara itu, pesaing AC Milan di papan atas klasemen Serie A, Napoli, punya potensi besar untuk meraih tiga poin. Victor Osimhen dkk. akan menjamu Lazio pada Minggu (3/9/2023) dini hari WIB.
Selain itu, jangan lewatkan keseruan duel antara Inter Milan kontra Fiorentina pada Minggu malam, begitu pun dengan Juventus yang bertandang ke markas Empoli pada Senin (4/9/2023) dini hari WIB.
Berikut jadwal lengkap giornata ketiga Serie A Liga Italia 2023/2024 pada akhir pekan ini:
Jadwal Giornata 3 Serie A Liga Italia
Jumat, 1 September 2023
- 23:30 WIB - Sassuolo vs Hellas Verona
Sabtu, 2 September 2023
- 01:45 WIB - AS Roma vs AC Milan
- 23:30 WIB - Bologna vs Cagliari
- 23:30 WIB - Udinese vs Frosinone
Minggu, 3 September 2023
- 01:45 WIB - Atalanta vs Monza
- 01:45 WIB - Napoli vs Lazio
- 23:30 WIB - Inter Milan vs Fiorentina
- 23:30 WIB - Torino vs Genoa
Senin, 4 September 2023
Baca Juga
- 01:45 WIB - Empoli vs Juventus
- 01:45 WIB - Lecce vs Salernitana