Liga Inggris: Kisruh Ten Hag dan Jadon Sancho di MU, Legenda Timnas Inggris Ikut Nimbrung

oleh Aryo Atmaja diperbarui 05 Sep 2023, 07:04 WIB
Pemain Manchester United, Jadon Sancho, tersenyum saat akan dimasukkan Erik ten Hag melawan Nottingham Forest pada leg kedua babak semifinal Carabao Cup, Stadion Old Trafford, Jumat (2/2/2023). Setelah cukup lama hilang, Sancho muncul di skuad United pada duel lawan Nottingham. Pada menit ke-63, Sancho dimainkan untuk menggantikan Antony. (AFP/Paul Ellis)

Bola.com, Manchester - Ruang ganti Manchester United (MU) kembali tersandung persoalan. Manajer Erik ten Hag ribut dengan pemain sayap Jadon Sancho. Situasi memanas saat Sancho dicoret dari skuad untuk melawan Arsenal, Minggu (3/9/2023).

Erik ten Hag tidak menurunkan Jadon Sancho pada pertandingan di Stadion Emirates tersebut. Setan Merah pulang dengan kepala tertunduk karena keok 1-3.

Advertisement

Ten Hag kemudian mengungkap alasan tidak memboyong Sancho ke London Utara untuk big match tersebut. Sang pelatih mengklaim kinerja Sancho selama latihan tidak bagus.

Pemain berkebangsaan Inggris itu tidak terima dengan pernyataan Ten Hag. Dia menepis klaim sang pelatih melalui unggahan di media sosial.

Kondisi di MU kali ini ikut mencuri perhatian dari pemain legendaris Inggris, Gary Lineker. Ia mendukung Sancho dan mempertanyakan perlakuan MU terhadap pemainnya.

2 dari 6 halaman

Komentar Lineker

Lineker menuding Manchester United menerapkan standar ganda dalam kasus ini. Dalam akun Twitter-nya, Legenda Inggris itu mengunggah komentar dalam unggahan di Guardian Sport.

Menurut Guardian, sikap yang ditunjukkan Sancho membuat MU marah dan mendukung penuh Erik ten Hag. Namun kali ini Sancho mendapat pembelaan dari Gary Lineker.

“Jadi manajer bisa go public, tapi pemain tidak bisa. Menarik,” tulis Lineker.

Komentarnya muncul setelah Rio Ferdinand menyarankan Sancho harus mempertimbangkan masa depannya dengan hati-hati, dengan menunjukkan bahwa jendela transfer Liga Pro Saudi masih terbuka sampai dengan Kamis (7/9/2023).

3 dari 6 halaman

Sikap Ten Hag

Manajer Manchester United, Erik ten Hag dengan Jadon Sancho. (Bola.com/Dok.AFP/OLI SCARFF).

Keputusan Erik ten Hag tidak memasukkan Jadon Sancho ke dalam daftar pemain MU tentu menimbulkan tanda tanya. Meski belum dalam performa terbaik, Jadon Sancho diyakini masih bisa menjadi opsi pemain pengganti.

Erik ten Hag tidak luput dari pertanyaan mengenai hilangnya Jadon Sancho dari daftar pemain MU. Manajer asal Belanda itu pun memberikan jawaban cukup pedas.

"Jadon Sancho, berdasarkan penampilannya dalam latihan tidak terpilih," ucap Erik ten Hag dikutip dari Mirror.

"Anda harus mencapai level terbaik di Manchester United setiap harinya dan kami bisa membuat pilihan di lini depan. Jadi untuk pertandingan ini, dia tidak dipilih," lanjutnya.

4 dari 6 halaman

Kemarahan Sancho

Penyerang Manchester United, Jadon Sancho bertepuk tangan kepada para penggemar usai pertandingan melawan Nottingham Forest di leg kedua semifinal Piala Liga Inggris di Old Trafford di Manchester, Inggris, Kamis (2/2/2023). Fans Manchester United memberi sambutan yang spesial untuk Jadon Sancho ketika kembali ke lapangan. Fans Setan Merah meneriakkan nama Sancho, yang kemudian dibalas lambaian tangan begitu laga usai. (AFP/Paul Ellis)

Jadon Sancho membela diri dengan mengunggah pernyataan di media sosialnya. Ia mengaku apa yang disampaikan pelatih MU tidak benar.

"Tolong, jangan percayai semua yang Anda baca.  Saya tidak akan membiarkan orang-orang mengatakan hal-hal yang sepenuhnya tidak benar, saya telah berperilaku sangat baik dalam latihan pekan ini," tulis Sanco di media sosial miliknya, seperti dikutip dari BBC.

"Saya yakin ada alasan lain dalam masalah ini yang tidak akan saya bahas, saya sudah lama menjadi kambing hitam dan itu tidak adil!" tegasnya.

5 dari 6 halaman

Kiprah Sancho

Jadon Sancho - Pemain berusia 21 tahun itu belum juga menunjukkan kemampuan terbaiknya hingga saat ini di Manchester United. Meski begitu mantan bintang Bundesliga ini tetap menerima gaji sebesar 350 ribu pound sterling atau senilai Rp6,8 miliar per pekan. (AFP/Oli Scarff)

Sancho pindah ke Old Trafford dari Borussia Dortmund pada musim panas 2021 dengan mahar senilai 73 juta pounds.

Namun, dia kesulitan tampil konsisten dan hanya mencetak sembilan gol dan enam assist dalam 58 pertandingan di Liga Inggris. Posisinya telah tergeser oleh Antony yang didatangkan dari Ajax musim lalu.

Sumber: FourFourTwo

6 dari 6 halaman

Yuk Intip Peringkat MU saat Ini

Berita Terkait