Giacomo Bonaventura yang kini berusia 34 tahun dan tengah menjalani musim keempat bersama Fiorentina tercatat telah bermain sebanyak 352 laga di Serie A Liga Italia hingga kini. Selain Fiorentina yang dibelanya sejak 2020/2021, sebelumnya ia juga pernah berseragam Atalanta dan AC Milan mulai 2007/2008 hingga 2019/2020. (AFP/Isabella Bonotto)
Francesco Acerbi yang kini berusia 35 tahun dan tengah menjalani musim kedua bersama Inter Milan tercatat telah bermain sebanyak 353 laga di Serie A Liga Italia hingga kini. Selain Inter Milan yang dibelanya sejak 2022/2023, ia juga pernah berseragam Chievo, AC Milan, Sassuolo dan Lazio mulai 2011/2012 hingga 2021/2022. (AFP/Vincenzo Pinto)
Lorenzo De Silvestri yang kini berusia 35 tahun dan tengah menjalani musim keempat bersama Bologna tercatat telah bermain sebanyak 418 laga di Serie A Liga Italia hingga kini. Selain Bologna yang dibelanya sejak 2020/2021, ia juga pernah berseragam Lazio, Fiorentina, Sampdoria dan Torino mulai 2006/2007 hingga 2019/2020. (AFP/Marco Bertorello)
Antonio Candreva yang kini berusia 36 tahun dan tengah menjalani musim kedua bersama Salernitana tercatat telah bermain sebanyak 471 laga di Serie A Liga Italia hingga kini. Selain Salernitana yang dibelanya sejak 2022/2023, ia juga pernah berseragam Udinese, Livorno, Juventus, Parma, Cesena, Lazio, Inter Milan dan Sampdoria mulai 2007/2008 hingga 2022/2023. (AFP/Alberto Pizzoli)
Andrea Consigli yang kini berusia 36 tahun dan tengah menjalani musim ke-10 bersama Sassuolo menjadi pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di Serie A Liga Italia yang hingga kini belum sekalipun merebut Scudetto. Ia tercatat telah bermain sebanyak 478 laga di Serie A Liga Italia hingga kini. Selain Sassuolo yang dibelanya sejak 2014/2015, ia juga pernah berseragam Atalanta mulai 2008/2009 hingga 2013/2014. (AFP/Alberto Pizzoli)