Elkan Baggott Spill Pemain Turkmenistan U-23 yang Berbahaya untuk Timnas Indonesia U-23: Nomor 11!

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 07 Sep 2023, 18:30 WIB
Selebrasi Elkan Baggott dan Rizki Ridho saat Timnas Indonesia mengalahkan Burundi 3-1 pada FIFA Matchday di Stadion Patriot, Sabtu (26/3/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Solo - Bek Timnas Indonesia U-23, Elkan Baggott, mengungkapkan pemain Timnas Turkmenistan U-23 yang berbahaya di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Siapa yang dimaksud?

Turkmenistan U-23 baru saja menghabisi Timnas Chinese Taipei U-23 empat gol tanpa balas dalam partai pertamanya di Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, pada Rabu (6/9/2023) malam WIB.

Advertisement

Empat gol Turkmenistan U-23 dicetak oleh hattrick Shamammet Hydyrow pada menit ke-25, ke-62, dan ke-78 serta Nurmyrat Rozyyev menit ke-76.

Selanjutnya, Turkmenistan U-23 akan menghadapi Timnas Indonesia U-23 di Stadion Manahan pada 12 September 2023.

2 dari 4 halaman

Pemain Turkmenistan U-23 yang Dimaksud Elkan Baggott

Pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott saat menghadapi Burundi pada laga pertama persahabatan FIFA Matchday di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (25/3/2023) malam WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Namun, Timnas Indonesia U-23 bakal lebih dulu melawan Timnas Chinese Taipei U-23 di Stadion Manahan pada Sabtu (9/9/2023) malam WIB.

Nah, pemain Turkmenistan U-23 yang dianggap Baggott dapat mengancam Timnas Indonesia U-23 ialah Shamammet Hydyrow, penyerang berusia 22 tahun yang berpengalaman bermain di Piala AFC 2021 dan 2022.

"Melihat dua lawan kami, Turkmenistan U-23 menang atas Chinese Taipei U-23 dengan jumlah gol yang banyak," ujar Baggott dinukil dari laman PSSI.

3 dari 4 halaman

Ambisi Elkan Baggott

Pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott saat menghadapi Burundi pada laga pertama persahabatan FIFA Matchday di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (25/3/2023) malam WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

"Mereka mempunyai pemain berbahaya nomor sebelas yaitu Shamammet Hydyrow. Jadi, kami harus waspada dan hati-hati ketika melawan mereka," ucap palang pintu asal Ipswich Town di Liga Inggris ini.

Baggott berambisi untuk membawa Timnas Indonesia U-23 melaku ke Piala Asia U-23 2024 di Qatar, namun tanpa memandang remeh Turkmenistan U-23 dan Chinese Taipei U-23.

"Kedua lawan kami menunjukkan kualitas yang baik. Jadi kami harus siap melawan mereka. Kami berharap bisa lolos ke Piala Asia U-23 2024," imbuh Baggott.

4 dari 4 halaman

Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

Kiper: Ernando Ari Sutaryadi, Daffa Fasya, Nuri Agus Wibowo

Bek: Komang Teguh, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Rio Fahmi, Akbar Arjunsyah, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan

Gelandang: Arkhan Fikri, Dzaky Asraf, Fajar Fathur Rahman, Taufany Muslihuddin, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Beckham Putra Nugraha, Dony Tri Pamungkas, Rayhan Hannan, Witan Sulaeman, Jeam Kelly Sroyer, Victor Dethan

Penyerang: Rafael Struick, Titan Agung, Ramadhan Sananta, Hokky CarakaFoto: Momen Asik Shin Tae-yong dan Skuad

Berita Terkait