Bola.com, Surabaya - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, benar-benar menjalani agenda yang sibuk di bulan September 2023. Bagaimana tidak, dia menangani dua timnas sekaligus di waktu yang bersamaan, yakni U-23 dan senior.
Timnas Indonesia U-23 memiliki agenda TC di Solo untuk persiapan kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Mereka akan bertanding melawan Turkmenistan U-23 dan Chinese Taipei U-23 di Stadion Manahan, Solo.
Sedangkan Timnas Indonesia mempunyai jadwal terdekat dengan menjamu Turkmenistan. Laga FIFA Matchday itu bakal digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (8/9/2023).
Shin Tae-yong sempat memimpin TC tim senior di Surabaya, Senin (4/9/2023). Dia kemudian kembali ke Solo untuk memberi latihan ke tim U-23 dua hari beruntun pada Selasa (5/9/2023) dan Rabu (6/9/2023).
Baru pada hari ini, Kamis (7/9/2023), dia menempuh perjalanan jauh dari Solo ke Surabaya. Shin Tae-yong harus menghadiri jumpa pers dan latihan resmi mengingat sekarang sudah memasuki H-1 pertandingan.
Lelah Juga
Perjalanan yang ditempuhnya mencapai 250 kilometer. Beruntung, waktu tempuh bisa dipersingkat menjadi sekitar tiga jam perjalanan karena ada akses jalan tol. Tapi, Shin Tae-yong tidak menampik bahwa dia juga kelelahan.
“Saya sangat capek, badan capek karena perjalanan lumayan jauh Solo-Surabaya. Tapi mental dan hati tetap senang, karena Timnas Indonesia U-23 perkembangannya sangat luar biasa,” ungkapnya dalam jumpa pers jelang menghadapi Turkmenistan, Kamis.
Waktu yang dimilikinya tidak banyak. Agenda TC tim senior di Surabaya juga diserahkan kepada asisten pelatih Choi In-cheol untuk memegang kendali. Dia masih terus memantau perkembangan dua Timnas Indonesia itu secara bersamaan.
FIFA Matchday Terakhir
Kali terakhir Timnas Indonesia berkumpul juga terjadi tiga bulan lalu, saat FIFA Matchday menjamu Palestina dan Argentina pada Juni 2023. Di waktu yang singkat ini, dia dituntut piawai mengatur waktu dan strategi.
Kendala lain yang dihadapinya adalah cedera pemain. Empat nama tak bisa tampil yakni Shayne Pattynama, Dimas Drajad, Yance Sayuri, dan Yakob Sayuri. Sebagai ganti, Shin memasukkan tiga pemain U-23, yaitu Dony Tri Pamungkas, Alfeandra Dewangga, dan Dzaky Asraf.
“Setelah lawan Argentina, baru kali kami berkumpul di TC persiapan tidak terlalu panjang, tapi tetap harapan yang tinggi. Karena ada pemain cedera, jadi saya akan merubah formasi untuk besok,” imbuhnya.
“Saya berharap pertandingan besok banyak yang hadir ke stadion dan banyak yang dukung. Mendapat dukungan penuh untuk Timnas Indonesia, pasti akan ada hasil terbaik buat masyarakat,” ujar pelatih asal Korea Selatan itu.
Jadwal Mepet
Jadwal yang dihadapi Shin Tae-yong benar-benar mepet. Setelah menemani Timnas Indonesia menjamu Turkmenistan di Surabaya, dia harus segera kembali ke Solo.
Timnas Indonesia U-23 akan meladeni Chinese Taipei pada Sabtu (9/8/2023) dan akan dilanjutkan dengan menghadapi Turkmenistan U-23, Selasa (12/9/2023). ReplyForward