Persita Mulai Terseok-seok di BRI Liga 1 2023 / 2024, Siapa Akan Menyusul?

oleh Gatot Sumitro diperbarui 09 Sep 2023, 12:30 WIB
Selebrasi pemain Persita Tangerang, Ramiro Fergonzi (kanan) setelah mencetak gol pertama timnya ke gawang PSS Sleman pada laga pekan ke-9 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (18/8/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Bola.com, Jakarta - Hingga pekan kesebelas lalu banyak kejutan yang tersaji di pentas BRI Liga 1 2023/2024. Namun sorotan tajam tertuju pada Persita Tangerang.

Ada beberapa alasan kenapa klub berjulukan Pendekar Cisadane membetot perhatian. Hal faktual adalah penurunan performa Persita Tangerang yang berbuntut pada pemberhentian kerjasama dengan pelatih Luis Edmundo Duran.

Advertisement

Kubu Persita Tangerang pantas panik. Pasalnya mereka sempat mengejutkan dengan raihan prestasi sukses bertengger di urutan kedua pada pekan keempat lalu bersama Dewa United FC yang sama-sama bermarkas di Stadion Indomilk Arena Tangerang.

Atmosfer dan tekanan di kompetisi memang berbeda dengan level turnamen. Untuk tampil di kompetisi yang panjang dibutuhkan konsistensi, kesabaran, dan daya tahan terhadap tekanan baik fisik maupun mental.

 

2 dari 5 halaman

Pecat Luis Edmundo

Ekspresi pelatih Persita Tangerang, Luis Edmundo Duran Riquelme, saat melawan PSIS Semarang dalam pertandingan pekan kedua BRI Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (8/7/2023). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Persita Tangerang juga wajar mengambil langkah pragmatis dengan mendepak Luis Edmundo Duran. Karena dalam enam laga terakhir Ramiro Fergonzi dkk. selalu mengalami kekalahan baik di kandang maupun luar markas mereka.

Ironisnya Persita empat kali keok di rumah sendiri. Sinyal kehancuran Persita diawali dua kali kekalahan beruntun atas Bhayangkara FC dan PSM 0-1 dengan skor identik 0-1. Disusul hasil minor usai dibekuk PSS 2-3 dan Madura United 1-3.

Dua kekalahan dialami di luar kandang saat dijinakkan Persebaya 1-0 dan Borneo FC 2-1. Padahal pada lima pekan awal musim ini, Persita sempat mencatat tiga kemenangan dengan rekor clean sheet. Salah satunya ketika mengganjal Persija 1-0.

 

3 dari 5 halaman

Strategi Sudah Terbaca?

Selebrasi pemain Persita Tangerang, Ramiro Fergonzi (kanan) setelah mencetak gol pertama timnya ke gawang PSS Sleman pada laga pekan ke-9 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (18/8/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Secara teknis, tampaknya taktik dan strategi permainan yang diterapkan Luis Duran sudah terbaca para rival. Jika mengamati mudahnya gawang Persita dibobol lawan, berarti lini belakang dan kiper harus mendapat perhatian khusus.

Pasalnya, meski Persita menderita kekalahan beruntun, namun barisan penyerang masih mampu mencetak gol. Tampaknya keseimbangan lini belakang dan depan mulai tak harmonis.

 

4 dari 5 halaman

Dewa United Menyusul?

Nasib serupa juga dialami Dewa United yang sempat menguasai klasemen di posisi teratas hingga pekan keempat lalu. Meski penurunan klub berjulukan The Tangsel Warriors ini tak terlalu signifikan, namun sang arsitek Jan Olde Riekerink harus ekstrawaspada.

Hingga pekan kesebelas lalu Dewa United FC menghuni urutan kesembilan alias turun delapan seterip. Alhasil Persita dan Dewa United FC harus kembali membumi dan melupakan eforia pekan keempat lalu jika ingin bangkit.

5 dari 5 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2023/2024

Berita Terkait