10 Klub Terboros pada Abad Ini: Didominasi Tim Liga Inggris, Bukan Man City di Posisi Teratas

oleh Rizki Hidayat diperbarui 12 Sep 2023, 13:15 WIB
Kolase - Manchester United, Liverpool, Arsenal, Manchester City, Chelsea, suasana juara Premier League, Piala FA, atau Carabao Cup (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Klub-klub Liga Inggris mendominasi 10 besar tim terboros pada abad 21. Terdapat enam klub Inggris yang berada dalam daftar tersebut, satu di antaranya adalah Manchester City.

Sejak saham mayoritas diambil alih Mansour bin Zayed Al Nahyan pada September 2008, The Citizens bertransformasi menjadi satu di antara klub tajir di Eropa. Mereka kerap menghabiskan dana besar untuk belanja pemain top pada bursa transfer.

Advertisement

Sampai saat ini, pembelian termahal Manchester City adalah Jack Grealish. Manajemen City menghabiskan dana hingga 100 juta poundsterling (Rp 1,9 triliun) untuk menebus Grealish dari Aston Villa pada musim panas 2021.

Seperti dilansir The Sun, berdasarkan data dari Transfermarkt, Man City menghabiskan dana hingga 1,45 miliar poundsterling (Rp 25,9 triliun) untuk belanja pemain pada abad ke-21, atau sejak 2000.

Namun ternyata, Manchester City berada di urutan kedua daftar klub terboros di bursa transfer pada abad ini. Lantas, tim mana yang berada di posisi teratas dalam daftar tersebut? Berikut ini ulasannya.

 

 

2 dari 10 halaman

Liverpool

Kontribusi Nunez membuktikan efektivitasnya sebagai pemain pengganti Liverpool. Dia baru bermain di akhir laga, di momen krusial, dan bisa mencetak dua gol penentu kemenangan atas Newcastle pada pekan ke-3 Liga Inggris 2023/2024. Nunez pun terpilih sebagai man of the match versi voting resmi Premier League. (AFP/Lindsey Parnaby)

Di peringkat ke-10 ada Liverpool yang sudah menghabiskan uang hingga 674 juta poundsterling (Rp 12 triliun), untuk belanja pemain pada abad ke-21. Darwin Nunez menjadi pembelian termahal The Reds sejauh ini.

Manajemen Liverpool menggelontorkan dana hingga 85,36 juta poundsterling demi meminang Nunez dari Benfica pada musim panas 2022.

 

3 dari 10 halaman

AC Milan

Selebrasi bek AC Milan, Leonardo Bonucci setelah mencetak gol ke gawang Crotone pada laga Liga Italia 2017/2018 di San Siro Stadium, Milan (6/1/2018). Setelah membela Juventus sejak awal musim 2010/2011, Leonardo Bonucci dilepas ke AC Milan pada awal musim 2017/2018 dengan nilai transfer 42 juta euro atau kini setara Rp690 miliar. Hanya semusim, Bonucci kembali ke Juventus pada awal musim 2018/2019 hingga kini. (AFP/Marco Bertorello)

I Rossoneri menempati posisi sembilan daftar klub terboros pada abad ke-21. Milan telah mengeluarkan dana hingga 678 juta poundsterling (Rp 13 triliun) untuk belanja pemain.

Sampai saat ini, Leonardo Bonucci masih berstatus pembelian termahal AC Milan pada bursa transfer. Milan menggaet Bonucci dari Juventus pada musim panas 2017 dengan harga 38 juta poundsterling.

4 dari 10 halaman

Tottenham Hotspur

Tottenham Hotspur kemudian mencetak gol penyama kedudukan melalui Richarlison pada babak kedua, tepatnya menit ke-56. (Glyn KIRK/AFP)

Peringkat kedelapan klub terboros dalam belanja pemain pada abad ke-21 ditempati Tottenham. Manajemen Spurs telah mengucurkan dana sampai 692 juta poundsterling (Rp 13,2 triliun) untuk menggaet pemain.

Richarlison berstatus pembelian termahal The Lilywhites. Penyerang Timnas Brasil tersebut ditebus Spurs dari Everton pada musim panas 2022 dengan harga 60 juta poundsterling.

 

5 dari 10 halaman

Barcelona

Philippe Coutinho membuat kejutan dengan kembali bermain di Liga Inggris bersama Aston Villa. The Villans diketahui harus menghabiskan dana 18 juta euro untuk mendatangkan pemain 29 tahun tersebut dari Barcelona dengan status pinjaman dengan opsi pembelian di akhir musim. (AFP/Lluis Gene)

Adapun urutan ketujuh daftar tersebut dihuni Barcelona. Raksasa Spanyol tersebut menggelontorkan dana hingga 813 juta poundsterling (Rp 15,6 triliun) untuk belanja pemain.

Philippe Coutinho menjadi rekrutan termahal El Barca. Coutinho ditebus Barcelona dari Liverpool dengan harga 160 juta euro.

 

6 dari 10 halaman

Arsenal

Declan Rice merayakan kemenangan Arsenal atas Man City pada FA Community Shield 2023/2023. (AFP/Justin Tallis)

Tim Meriam London berada di peringkat kedelapan daftar klub terboros dalam belanja pemain pada abad ke-21. Manajemen Arsenal menghabiskan 852 juta poundsterling (Rp 16,3 triliun) untuk menggaet pemain baru.

Pembelian termahal Arsenal dipegang oleh Declan Rice. The Gunners meminang Rice dari West Ham United dengan harga 105 juta poundsterling.

 

7 dari 10 halaman

Real Madrid

Meski telah diincar Liverpool sejak 2022/2023, Jude Bellingham akhirnya didapatkan raksasa Spanyol, Real Madrid. Harga senilai 100 juta euro atau setara Rp1,6 triliun masih enggan dikeluarkan The Reds yang justru disetujui oleh Real Madrid untuk memboyong gelandang Inggris tersebut dari Borussia Doetmund. (AFP/Thomas Coex)

Los Blancos menempati posisi kelima. Madrid telah menggelontorkan dana sampai 855 juta poundsterling (Rp 16,4 triliun) untuk menggaet pemain sejak awal abad ke-21.

Rekrutan anyar El Real pada musim panas 2023, Jude Bellingham, menjadi pembelian termahal. Real Madrid menebus Bellingham dari Borussia Dortmund dengan harga 134 juta euro.

 

8 dari 10 halaman

Paris Saint-Germain

Neymar Jr bersama CEO Nasser Al-Khelaifi menunjukkan jersey klub PSG usai resmi bergabung dalam konferensi pers bersama PSG di Paris, (4/8). PSG secara resmi telah mengontrak mantan pemain Barca itu selama lima tahun. (AP Photo/Michel Euler)

Sejak saham mayoritas dimiliki Qatar Sports Investments pada Juni 2011, PSG menghabiskan dana yang tak sedikit untuk belanja pemain.

Manajemen Les Parisiens telah menghabiskan dana 1,11 miliar poundsterling (Rp 21,2 triliun) untuk menggaet pemain anyar pada abad ke-21.

Neymar menjadi pembelian termahal Paris Saint-Germain pada bursa transfer. Striker Timnas Brasil tersebut ditebus PSG dari Barcelona dengan harga 222 juta euro.

 

9 dari 10 halaman

Manchester United

Pemain top pertama yang pernah menjadi kliennya adalah Paul Pogba. Ia pernah meyakinkan Pogba untuk hengkang dari Manchester United dari Juventus pada 2012 silam. Gara-gara transfer tersebut, Sir Alex Ferguson murka dan melarang MU untuk berurusan dengannya. Selain itu, Raiola juga menjadi sosok kepulangan sang gelandang ke Old Trafford pada tahun 2016 dengan harus merogoh kocek sebesar 100 juta Euro. (AFP/Oli Scarff)

Klub Liga Inggris kelima yang berada dalam daftar tim terboros pada bursa transfer abad ke-21 adalah MU. Menurut data Transfermarkt, Tim Setan Merah telah menghabiskan dana hingga 1,36 miliar poundsterling (Rp 26,1 triliun) untuk menggaet pemain.

Sampai saat ini, Paul Pogba merupakan pembelian termahal Manchester United. Pogba ditebus MU dari Juventus pada musim panas 2016 dengan harga 94,5 juta poundsterling.

 

10 dari 10 halaman

Chelsea

Klub Premier League Chelsea mengumumkan bahwa mereka telah resmi menuntaskan transfer Moises Caicedo dari Brighton, Selasa (15/08/2023) dini hari WIB. (FOTO: chelseafc.com)

Di posisi teratas dan klub Inggris keenam yang menghuni daftar tim terboros dalam belanja pemain pada abad ke-21 adalah Chelsea. Sejak awal 2000, The Blues telah menghabiskan dana 1,54 miliar poundsterling (Rp 29,5 triliun) untuk menggaet pemain anyar.

Moises Caicedo berstatus rekrutan termahal Tim London Biru. Caicedo digaet Chelsea dari Brighton and Hove Albion pada musim panas 2023 dengan harga 115 juta poundsterling.

Sumber: The Sun, Football Transfers

Berita Terkait