Respons Erick Thohir usai Timnas Indonesia U-23 Bikin Sejarah untuk Pertama Kali Lolos ke Piala Asia U-23: Bukti Kalau Kita Bisa!

oleh Aryo Atmaja diperbarui 12 Sep 2023, 22:21 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-23, Pratama Arhan (dua kanan) melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua ke gawang Timnas Turkmenistan U-23 dalam pertandingan grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023). Arhan mencetak gol pada menit 90+2 setelah memanfaatkan umpan manis dari Muhammad Rayhan Hannan. (Bola.com/Arief Bagus)

Bola.com, Solo - Timnas Indonesia U-23 berhasil menciptakan sejarah. Yakni untuk pertama kalinya akan tampil di putaran final Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

Kepastian itu didapat setelah kemenangan Garuda Muda 2-0 atas Turkmenistan pada laga kedua Grup K Kualifikasi di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023) malam WIB.

Advertisement

Dua gol kemenangan tim Merah-putih ditentukan oleh Ivar Jenner pada babak pertama. Kemudian Pratama Arhan mengunci kemenangan lewat golnya pada pengujung pertandingam.

Hasil ini membuat Timnas Indonesia U-23 memuncaki klasemen akhir Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 dengan nilai enam, hasil dari dua kemenangan. Sementara Turkmenistan harus puas duduk sebagai runner-up dan masih menunggu status peringkat kedua terbaik untuk lolos ke putaran final di Qatar tahun depan.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dengan bangga dan penuh syukur atas perjuangan Marselino dan kawan-kawan yang dapat memberikan hasil terbaik dengan tiket lolos ke Qatar tahun depan.

"Alhamdulillah, kita lolos Piala Asia U-23 untuk pertama kali sepanjang sejarah. Ini bukti kalau kita bisa," ujar Erick selepas pertandingan.

2 dari 4 halaman

Apresiasi Tinggi

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memberikan keterangan kepada wartawan saat konferensi pers mengenai pembentukan yayasan PSSI dan perwasitan Indonesia di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Kamis (22/06/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Erick mengapresiasi perjuangan Garuda Muda yang tampil begitu tenang dan tidak terpancing provokasi lawan.

"Selamat kepada seluruh pemain, pelatih, dan official, kalian layak mendapatkannya setelah berjuang begitu keras, baik dalam latihan maupun pertandingan," ucap Erick.

3 dari 4 halaman

Biasakan Menang

Pemain Timnas Indonesia U-23, Pratama Arhan (kanan) melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua ke gawang Timnas Turkmenistan U-23 dalam pertandingan grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023). Setelah mencetak gol, Arhan sontak mengangkat baju dan memamerkan nama istrinya, Azizah Salsha, dan tanggal pernikahan mereka. (Bola.com/Arief Bagus)

Erick juga memuji sikap para pemain yang bermain tenang. Menurut Erick, ketenangan para pemain menjadi kunci sehingga dapat mendominasi permainan.

Erick mengatakan kemenangan ini juga menjadi momentum timnas untuk meningkatkan level permainan di ajang internasional.

"Setelah kemarin, menang lawan China Taipei, lalu sekarang menang lagi lawan Turkmenistan, tradisi kemenangan seperti ini yang harus terus kita jaga," lanjut Erick.

4 dari 4 halaman

Dukungan Presiden Jokowi

Presiden Jokowi mengajak cucu pertamanya Jan Ethes menonton pertandingan Timnas Indonesia melawan Turkmenistan dalam laga kualifikasi Piala Asia U-23 di Stadion Manahan Solo. Jokowi dan keluarga juga didampingi Menteri BUMN sekaligus Ketua PSSI Erick Thohir. (Foto: Agus Suparto)

Erick menyampaikan kemenangan ini juga kian istimewa lantaran disaksikan langsung oleh Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi. Erick juga berterima kasih kepada para pendukung dan masyarakat yang tidak pernah berhenti mendukung dan mendoakan Timnas Indonesia U-23.

"Terima kasih Bapak Presiden dan Ibu Negara yang telah datang mendukung langsung perjuangan Garuda Muda," kata Erick.

Berita Terkait