Bola.com, London - Laga Derbi London Utara yang mempertemukan Arsenal kontra Tottenham Hotspur dalam lanjutan Premier League 2023/2024 harus berakhir imbang. Laga yang digelar di Emirates Stadium, Minggu (24/9/2023) malam WIB itu berakhir 2-2.
Arsenal memulai laga dengan baik. Tim asuhan Mikel Arteta mampu langsung menekan lini belakang Tottenham Hotspur.
Tekanan yang dilakukan Arsenal berbuah hasil pada menit ke-26. Tembakan keras Bukayo Saka membentur kaki Christian Romero. Bola pun masuk ke gawang Tottenham Hotspur karena Guglielmo Vicario sudah bergerak ke arah yang salah.
Setelah mampu membuka keunggulan, Arsenal justru tampak lengah. Hal itu bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Tottenham Hotspur. Mereka mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-42.
Umpan silang James Maddison berhasil dicocor Son Heung-min. David Raya yang kembali menjadi kiper utama Arsenal pun tak berdaya. Gol itu sekaligus menutup babak pertama dengan skor 1-1.
Babak Kedua
Peluang emas didapatkan Arsenal pada menit ke-53. Setelah melihat tayangan VAR, wasit Robert Jones menunjuk titik penalti. Christian Romero tertangkap melakukan hand ball di area terlarang.
Bukauo Saka maju sebagai eksekutor penalti itu. Dengan tenang, Saka menaklukkan Guglielmo Vicario dengan bola chip nan indah.
Namun, keunggulan Arsenal hanya bertahan satu menit. Serangan balik cepat Spurs berhasil diselesaikan dengan baik oleh Son Heung-min. James Maddison lagi-lagi menjadi pemberi assist untuk gol kedua Son pada laga ini.
Hasil imbang ini membuat keduanya turun satu peringkat di klasemen sementara Premier League 2023/2024. Tottenham Hotspur dengan 14 poin turun ke posisi keempat.
Sementara itu Arsenal dengan torehan poin yang sama harus puas turun ke posisi lima klasemen sementara. The Gunners kalah selisih gol dari Spurs.
Daftar Susunan Pemain
Arsenal (4-3-3): David Raya (Kiper), Ben White, Wiliam Saliba, Gabriel Megalhaes, Oleksandr Zinchenko (Belakang), Martin Odegaard, Declan Rice, Fabio Vieira (Tengah), Bukayo Saka, Eddie Nketiah, Gabriel Jesus (Depan).
Pelatih: Mikel Arteta.
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Guglielmo Vicario (Kiper), Pedro Porro, Christian Romero, Micky van de Ven, Destiny Udogie (Belakang), Pape Sarr, Yves Bissouma, Dejan Kulusevski, James Maddison, Brennan Johnson (Tengah), Son Heung-min (Depan).
Pelatih: Ange Postecoglou.