3 Striker yang Gacor Banget Musim Ini: Bikin Lawan Panik dan Kelabakan

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 25 Sep 2023, 18:15 WIB
Striker Manchester City, Erling Haaland (atas) berusaha memanfaatkan peluang dibayangi bek Red Star Belgrade, Aleksandar Dragovic pada laga matchday pertama Grup G Liga Champions 2023/2024 di Etihad Stadium, Manchester, Rabu (20/9/2023) dini hari WIB. (PA via AP Photo/Martin Rickett)

Bola.com, Jakarta - Kompetisi sepak bola musim  2023/2024 telah bergulir selama lebih dari sebulan. Beberapa klub besar seperti Manchester City, Bayern Munchen, Liverpool, dan Arsenal melakukan start dengan baik.

Namun, tim seperti Chelsea dan Manchester United mengalami kesulitan selama periode tersebut dan harus berlari serta bangkit jika tak ingin makin tertinggal.

Advertisement

Ada beberapa striker yang tampil sangat baik sejauh ini. Mereka membantu tim tetap berada di atau dekat posisi teratas di tabel liga masing-masing.

Berikut ini tiga striker yang sedang tampil cemerlang di musim 2023/2024. 

 

2 dari 4 halaman

1. Erling Haaland (Manchester City)

Striker Manchester City Erling Haaland (tengah) merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol kedua ke gawang Nottingham Forest pada pertandingan Liga Inggris di Etihad Stadium, Manchester, Sabtu, 23 September 2023. (Oli SCARFF / AFP)

Rasanya ridak ada habisnya memuji Haaland yang berusia 23 tahun. Ia mungkin akan menjadi pemain pertama yang bermain untuk klub Inggris yang mencetak 50 gol lebih dalam dua musim berturut-turut.

Penyerang asal Norwegia tersebut sudah mencetak delapan gol dalam sembilan pertandingan musim ini. Haaland tidak menunjukkan tanda-tanda akan berhenti.

Fakta ia bermain bersama pemain-pemain seperti Bernardo Silva, Julian Alvarez, dan Phil Foden tidak diragukan lagi sangat membantu. Mengingat dominasi Manchester City di liga, Haaland tidak kekurangan pasokan. Ia juga memiliki bakat bawaan berada di tempat dan waktu yang tepat.

Meski musim ini masih sangat awal, penyerang asal Norwegia ini tampaknya berada di jalur yang tepat untuk meraih gelar domestik kedua berturut-turut bersama Manchester City, yang telah memenangi seluruh enam pertandingan liga mereka musim ini.

3 dari 4 halaman

2. Harry Kane (Bayern Munchen)

Penyerang Bayern Munchen Harry Kane merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Manchester United dalam matchday 1 Grup A Liga Champions 2023/2024 di Allianz Arena, Kamis (21/9/2023). (AP Photo/Matthias Schrader)

Setelah kepindahannya ke Bayern Munchen dari Tottenham Hotspur banyak dibicarakan, Kane tentu saja berhasil memenuhi ekspektasi bersama raksasa Bundesliga tersebut.

Pemain Inggris berusia 30 tahun itu telah mencetak tujuh gol dalam lima pertandingan liga, termasuk hat-trick ke gawang VfL Bochum pada Sabtu, 23 September 2023.

Bayern memiliki lini tengah yang fantastis dan Kane berkembang pesat saat bermain bersama mereka. Dia juga telah mencatatkan empat assist dalam tujuh pertandingan untuk Bayern, memanfaatkan sepenuhnya jangkauan umpannya yang luar biasa.

Kane seharusnya bisa meraih trofi bersama klub barunya musim ini, sesuatu yang gagal ia lakukan selama membela Spurs.

 

4 dari 4 halaman

3. Darwin Nunez (Liverpool)

Pemain Liverpool Darwin Nunez melakukan tendangan ke gawang West Ham United pada pertandingan sepak bola Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, 19 Oktober 2022. Liverpool mengalahkan West Ham United dengan skor 1-0. (AP Photo/Jon Super)

Meski kesulitan menjadi pemain reguler di starting eleven Liverpool, Nunez, membukukan awal musim yang luar biasa. Striker Uruguay itu mengemas empat gol dan dua assist dalam tujuh penampilan musim ini, empat di antaranya tercipta dari bangku cadangan.

Nunez menunjukkan otoritasnya dengan dua gol di menit-menit akhir melawan Newcastle United dalam kemenangan 2-1 untuk The Reds. Ia juga mencetak gol penentu kemenangan timnya saat menundukkan West Ham 3-1 atas pada Minggu, 24 September 2023.

Penggemar Liverpool akan berharap Nunez dapat memulai musim ini setelah awal yang menggembirakan dan memungkinkan timnya untuk kembali menantang gelar Liga Inggris.

Sumber: Sportkeeda 

 

Berita Terkait