Liga Inggris: Mason Mount dan Harry Maguire Disebut Bakal Comeback di Laga MU Vs Crystal Palace

oleh Hendry Wibowo diperbarui 26 Sep 2023, 05:45 WIB
Ekspresi pemain Manchester United, Mason Mount saat melawan Olympique Lyon dalam pertandingan ujicoba yang berlangsung di di Stadion Murrayfield, Rabu (19/07/23). (Twitter/@ManUtd)

Bola.com, Jakarta - Ada angin segar berhembus bagi Manchester United (MU) jelang pertandingan kontra Crystal Palace. Dua pemain mereka, Harry Maguire dan Mason Mount dilaporkan bakal comeback di laga ini.

Di tengah pekan ini, MU akan kembali bermain di Old Trafford. Mereka akan berhadapan dengan Crystal Palace di babak ketiga Carabao Cup.

Advertisement

Sebagai juara bertahan turnamen ini, MU tentu ingin memenangkan pertai ini. Setan Merah ingin mempertahankan gelar juara mereka, sehingga mereka ingin terus melaju ke babak final.

Jelang laga ini, MU bakal mendapatkan tambahan tenaga. Harry Maguire dan Mason Mount dilaporkan akan comeback di laga ini.

2 dari 5 halaman

Kondisi Kian Prima

Harry Maguire dilaporkan masuk ke dalam daftar pemain Manchester United yang bakal dilepas pada bursa transfer Januari 2023. Bek Inggris tersebut gagal tampil konsisten beberapa musim terakhir. Pada musim ini, ia hanya dipercaya tampil sebanyak 15 pertandingan oleh Erik Ten Hag. Meskipun begitu, Maguire tercatat masih memiliki kontrak hingga tahun 2025. (AFP/Oli Scarff)

Menurut laporan Manchester Evening News, Mount dan Maguire sama-sama berpeluang turun di pertandingan ini.

Kedua pemain ini kondisinya sudah semakin fit. Mereka berdua sudah berlatih penuh selama satu pekan ini.

Keduanya diyakini sudah fit untuk kembali tampil di lini pertahanan MU pada tengah pekan ini.

3 dari 5 halaman

Kemungkinan dari Bangku Cadangan

Menurut laporan yang sama, Maguire dan Mount kemungkinan tidak langsung dimainkan sebagai starter di alga ini.

Pasalnya Erik Ten Hag tidak mau terburu-buru memainkan mereka. Karena ia takut cedera kembali menerpa kedua pemain ini.

Jadi kedua pemain ini diperkirakan akan tampil sebagai pemain cadangan di laga ini.

4 dari 5 halaman

Rotasi Pemain

Pelatih Kepala Manchester United, Erik Ten Hag berjalan sebelum dimulainya pertandingan sepak bola leg kedua playoff Liga Europa antara Manchester United dan Barcelona di Stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Kamis, 23 Februari 2023. (AP Photo/Dave Thompson)

Menurut laporan yang beredar, Erik Ten Hag akan melakukan sejumlah rotasi pemain di timnya pada laga ini.

Pasalnya jadwal MU sebulan ke depan cukup padat sehingga mereka butuh merotasi pemain agar tidak terjadi kelelahan dan cedera.

Sumber: Manchester Evening News

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, Published 25/09/2023)

 

5 dari 5 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan